Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berawal dari Artis kemudian Jadi Pengusaha, Kini Tamara Geraldine Perebutkan Kursi DPR

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejak 2004 lalu, Tamara Geraldine Tambunan sudah meninggalkan panggung hiburan di mana namanya mulai dikenal. Baginya, menjadi presenter adalah pekerjaan sampingan kala itu.

"Karena artis bukan cita-cita saya. Itu sampingan, saya ingin jadi pengusaha," kata Tamara melalui email yang dikirimnya, Rabu (10/4/2019).

Demi mewujudkan keinginan menjadi pengusaha, Tamara menabung sebagian besar honornya sebagai presenter sejak 1994 hingga 2004. Dengan tabungannya itu, ia kemudian membeli sebuah perusahaan asal Inggris.

"Saya beli itu perusahaan dan sekarang saya sudah punya 120 pekerja. Jadi saya ini pemimpin perusahaan tapi sekaligus pelayan," ujar Tamara.

Sukses menjadi pengusaha, Tamara membidik kursi DPR di Senayan, Jakarta. Tamara memilih PDI Perjuangan sebagai kendaraan politiknya untuk maju sebagai Anggota Dewan.

Apabila terpilih sebagai Anggota Dewan, Tamara berjanji akan membawa aspirasi warga Demak, Jepara, dan Kudus, ke Senayan. Tamara menyatakan konstituennya harus bisa melihat kekurangan dan kelebihan desa dibanding para calon legislator.

"Yang boleh melihat kelebihan dan kekurangan itu pemilih di desa. Yang punya visi harus pemuda yang punya misi harus desa, sehingga berdikari. Habis itu tanya caleg sanggup engak (membawa visi misi mereka)," ujar Tamara.

Tamara Geraldine dikenal sebagai presenter yang telah memandu banyak acara. Keberhasilannya menjadi presenter dia buktikan dengan meraih penghargaan untuk kategori Best Female Sport Presenter untuk Panasonic Award, lima tahun berturut-turut dari 2000 hingga 2004.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/04/10/154944210/berawal-dari-artis-kemudian-jadi-pengusaha-kini-tamara-geraldine

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke