Ketika mereka berpikir bahwa acara fan event film Avengers: Endgame telah berakhir dan bersiap untuk keluar gedung, tiba-tiba Robert Downey muncul lagi ke panggung.
Aktor pemeran Iron Man itu dengan lincahnya menari mengikuti irama musik. Ribuan penggemar di hadapannya sontak bersorak girang melihat idola mereka datang kembali.
"Saya hanya mau bilang, sejak 11 tahun lalu pada 2008 hingga hari ini, universe semakin meluas," kata Downey.
"Kau sangat manis, terima kasih," tambahnya yang tiba-tiba perhatiannya teralihkan oleh seorang penggemar yang mengenakan kostum Iron Man.
Downey melanjutkan bahwa ia tak mau pergi begitu saja tanpa mengucapkan terima kasih dan rasa bangganya terhadap dedikasi serta kesetiaan para penggemar Marvel selama ini.
"Bahwa sejujurnya, karena saya tahu bahwa sebagian besar dari kalian pasti masih muda saat film Iron Man dirilis, dan sekarang kalian tumbuh dewasa," kata Downey.
"Saya hanya ingin bilang saya bangga kepada kalian dan saya sangat bersyukur dan terima kasih," ujarnya lagi disambut riuh teriakan para penggemar.
Di sela itu, pemandu acara menyela dan mengatakan kepada Downey bahwa penggemar yang tadi ia sapa ternyata menangis.
"I love you!" teriak si penggemar.
"I love you too," balas Downey sambil tersenyum.
Layar di panggung kemudian menampilkan seorang cosplayer Iron Man perempuan menangis tersedu-sedu sambil memegang lightstick Avengers.
Dalam acara fan event tersebut, hadir pula aktris Brie Larson (Captain Marvel) dan Jeremy Renner (Hawkeye). Juga ada Presiden Marvel Studios Kevin Feige serta duo sutradara Avengers: Endgame, Joe dan Anthony Russo.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/04/16/063500310/beri-kejutan-iron-man-bikin-penggemar-avengers--endgame-tersedu-sedu-