JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis grup band Slank, Akhadi Wira Satriaji atau kerap disapa Kaka "Slank" mengaku memberi pekerjaan rumah soal alam dan lingkungan kepada dua kandidat capres-cawapres 2019-2024.
Sejumlah catatan pekerjaan rumah tersebut ia berikan saat mengadakan diskusi berkait Pilpres 2019 yang digelar beberapa waktu lalu.
Hal itu disampaikan Kaka usai melakukan pencoblosan untuk Pilpres dan Pileg di TPS 31, kawasan Potlot, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019).
"Kalau gua lebih (kasih) PR tentang alam. Kemarin gua sempat diskusi di Menteng, Jakarta Pusat, mengundang TKN (timses Jokowi-Maaruf Amin) dan BPN (timses Prabowo-Sandi), kasih surat tentang permasalahan laut, itu pas mau debat ketiga membahas isu lingkungan hidup," ucapnya.
Kaka mengatakan bahwa surat yang ia berikan itu merupakan bentuk penekanan kepada siapapun capres-cawapres yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk lima tahun ke depan harus mengedepankan lingkungan sebagai jaminan hidup masa depan.
"Titip suara dari laut, kalau (capres-cawapres) yang menang, isu laut, lingkungan hidup, hutan, harus diperhatikan karena isu dunia tentang plastik, sawit, hutan Sumatera, Kalimantan, Papua (yang menjadi sorotan) dibebaskan," kata Kaka.
Kaka menyampaikan bahwa ia dan rekan-rekannya di Slank berharap pemilu 2019 berlangsung damai, tanpa adanya gesekan berarti.
Kata Kaka, Slank berjanji akan mengawal proses pemilu agar tetap damai dan tak menimbulkan konflik.
"Gesekan enggak ada, bismillah, semoga enggak terjadi sampai kerusuhan. Banyak harapan pemilu lancar sampai selesai.. Slank insyallah mengawal terus untuk kelancaran," imbuhnya.
Pemilu yang diselenggarakan pada hari ini, Rabu (17/4/2019). Tak hanya ajang untuk memilih capres dan cawapres 2019-20124, namun juga secara serentak memilih calon anggota legislatif DPR RI dan DPRD, serta DPD.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/04/17/150542210/kaka-slank-bawa-pesan-dari-laut-untuk-presiden-dan-wakil-presiden