Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Uya Kuya Mengaku Tidak Pernah Terima Endorsement untuk Pakaian

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Uya Kuya kerap mengunggah berbagai pose dengan model pakaian yang bermacam-macam.

Uya mengatakan bahwa pakaian-pakaian tersebut bukanlah hasil dari endorsement.

"Gue tuh enggak pernah di-endorse, ya. Gue beli," kata Uya saat menghadiri peluncuran UNTOLD bertajuk Uprising di Goodsdept, Jakarta Selatan, Selasa (30/4-2019).

Uya bahkan menyilakan orang untuk melihat akun Instagram-nya yang bersih dari endorsement. Uya berujar, unggahan yang terlihat memang seperti endorsement, namun, sebenarnya bukan.

"Gue emang senang mengekspos barang yang gue suka," kata dia.

Meski tidak didukung endorsement, Uya tidak menampik bahwa gaya berbusananya menjadi rujukan bidikan para desainer Indonesia. Salah satunya adalah desainer Yungz yang melihat Uya kerap menggunakan baju berukuran oversized.

"Ini tren banget. Ini oversized, jadi enggak perlu ketat-ketat apalagi, kan, perut gua begini, sudah oversized," kata Uya lalu tertawa.

Untuk urusan baju, Uya amat mementingkan kualitas. Ia menyukai bahan yang nyaman dan tahan lama dipakai berulang kali.

Sementara itu, Yungz mengakui bahwa Uya menolak untuk didukung endorsement. Menurut dia, Uya merupakan salah satu contoh artis yang mendukung produk-produk buatan anak Bangsa.

"Saya rasa pertemanan dan membangun brand itu harus benar-benar dari akarnya, dari relationship, bukan hanya materinya. Saya rasa Uya atau Astrid (istri Uya) sendiri tidak berkekurangan," kata Yungz.

"Gua pakai brand lokal juga dengan yang punya quality. Gua cinta produk lokal," timpal Uya.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/05/02/125900610/uya-kuya-mengaku-tidak-pernah-terima-endorsement-untuk-pakaian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke