Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Program Religi Kompas TV Siap Temani Pemirsa di Bulan Ramadhan

Program religi yang terangkum dalam Kilau Ramadan ini akan hadir mulai dari saat santap sahur hingga berbuka puasa.

General Manager Programming KompasTV P Arief Prihantono mengatakan, rangkaian program religi ini dihadirkan demi menanamkan nilai kebaikan di bulan suci Ramadhan.

“Kami harap dengan hadirnya Kilau Ramadan KompasTV dapat menginspirasi pemirsa serta juga dapat memberikan nilai-nilai positif di bulan penuh berkah ini” kata P Arief Prihantoro dalam keterangan tertulisnya, Jumat (3/5/2019).

Kilau Ramadan dibuka dengan program "Kompas Sahur", yang akan menghadirkan informasi dan berita terbaru dari dalam maupun luar negeri. "Kompas Sahur" akan tayang setiap hari selama bulan Ramadhan mulai pukul 01.00-03.00 WIB.

Selanjutnya, program "Merindu Baitullah" akan hadir dengan mengangkat cerita inspiratif para muslim yang berjuang untuk bisa menunaikan ibadah haji maupun umrah dalam sebuah acara talk show yang akan hadir setiap hari pukul 03.00 WIB.

Program menarik lainnya adalah "Taste of Halal". Program dokumenter ini akan membahas makanan lokal yang lezat sebagai menu utamanya.

Program ini juga mengangkat  serta mengangkat perihal budaya makanan, festival bersejarah, adat rakyat muslim, dan lainnya. "Taste of Halal" hadir setiap hari Sabtu,  pukul 14.00 WIB.

Deretan program lainnya yang juga akan hadir adalah "Ramadan Kareem", "Islam Around The World", "Zakat Tumbuh Bermanfaat", "Muslimah Diary", "Muslim’s Journey", dan "Risalah".

https://entertainment.kompas.com/read/2019/05/03/185515010/program-religi-kompas-tv-siap-temani-pemirsa-di-bulan-ramadhan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke