Hal itu diungkapkan Cantika saat berkunjung ke redaksi Kompas.com di Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, belum lama ini.
"Mereka sangat mendukung sekali sih mungkin mereka tahu 'Oh, Cantika punya kesenangan lain di komedi', jadi dukung-dukung aja," kata Cantika.
Meski tidak pernah berencana akan berkomedi saat tampil bersama GAC, Cantika tidak menutup kemungkinan hal itu dia lakukan saat ada kesempatan.
"Kalau secara serius diomongin kayak 'Cantika ngelucu pas GAC tampil', itu belum sih. Tapi kalau misalnya ada kesempatan untuk keluarkan jokes saat tampil aku coba, memang tergantung lihat sikon (situasi dan kondisi)," ucap Cantika.
"Nah, kalau di GAC, aku enggak pernah bilang 'eh, nanti bagian lucu, gue ya', enggak pernah gitu. Aku lihat sikon aja. Kalau bisa ngeluarin sesuatu yang bikin suasana lebih cair, ya sudah," tambahnya.
Awal mula perjalanan Cantika terjun ke stand up comedy saat GAC diundang mengisi sebuah acara komedi yang dipandu oleh komika Arie Kriting dan Abdur.
Sejak saat itu, Cantika mulai menikmati dan kerap diundang di beberapa acara komedi lainnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/05/10/102100810/gamaliel-dan-audrey-tapiheru-dukung-cantika-abigail-berkomedi