Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelukan Hangat dari Sule dan Nunung Sambut Kedatangan Andre Taulany

Kedatangan Andre mendapatkan sambutan dari rekan-rekannya dalam acara bincang-bincangtersebut, Nunung dan Sule.

Awalnya, Desta yang tampil dengan gombalannya memancing "raja gombal", yakni Andre Taulany untuk hadir. Kedatangan Andre membuat rekan-rekannya di Ini Talkshow kaget.

Kedatangan Andre itu diunggah oleh akun Instagram @netmediatama. Di bawah video singkat itu, tertulis.

"Peserta yang siap adu gombal bareng si Raja Gombal Desta hari ini, ternyata @andreastaulany ????," tulis akun tersebut seperti dikutip Kompas.com, Selasa (21/5/2019).

Warganet yang berkunjung ke akun tersebut mengaku ikut terharu melihat pertemuan itu.

"Kok mataku jadi berkaca kaca lihat mereka," komentar akun @sitirachma78.

"Mau netes rasanya ini air mata lihat om sule dan om andre pelukan," tulis akun @iqbalnurse.

"Selama gak ada @andrestaulany berasa kurang seru kalo liat @netmediatama... semoga kita semha dapat pelajaran berharga aja dari yg sudah2," tulis @muhamadjamil72.

Sebelumnya Andre diistirahatkan oleh NET TV dari program Ini Talkshow setelah dilaporkan atas kasus penistaan agama terhadap Nabi Muhammad SAW dalam program televisi tersebut.

Pihak NET TV menginstirahatkan Andre dengan tujuan Andre bisa tenang menyelesaikan kasusnya tersebut.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/05/21/174631210/pelukan-hangat-dari-sule-dan-nunung-sambut-kedatangan-andre-taulany

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke