Babe mengaku tidak terpancing untuk membeli tiket pesawat dua hingga empat bulan sebelumnya agar mendapatkan harga murah.
Pulang ke Medan, Sumatera Utara, saat Lebaran nanti bersama istri dan anak-anaknya, Babe justru mendapatkan tiket murah beberapa hari jelang Lebaran.
"Malah dapat lebih yang murah kemarin beli," kata Babe di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (24/5/2019).
Keberuntungan tersebut Babe dapatkan setelah ia mengecek lewat beberapa aplikasi tiket pesawat. Selain harga yang murah, kata dia, banyak juga diskon yang didapatkan.
"Kemarin harganya malah turun dan ada cashback juga," kata Babe yang merasa senang.
Babe mengatakan kepulangannya ke Medan pada Lebaran kali ini menjadi yang pertama bersama istri dan anaknya.
"Tapi, gua jadi bingung nih. Mau merayakan ke rumah orangtua gua dulu apa istri gua. Sama-sama orang Medan," kata Babe.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/05/24/150706210/babe-cabiita-ungkap-trik-beli-tiket-pesawat-saat-lebaran