"Wah kalau zaman dulu petasan kita main, tapi susah sekarang, enakan zaman kita kecil, main lodong meriam dari bambu kayak petasan bunyinya," ucap Rano pada pemutaran hari pertama film Si Doel The Movie 2 di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (4/6/2019).
Menurut Rano, permainan lodong merupakan tradisi yang selalu menjadi ajang adu gengsi di antara remaja kala itu.
"Nah itu bisa perang antargang tuh, tapi perang kenceng-kencengan (suara) doang, enggak perang yang lain (tawuran)," ucapnya.
Rano menambahkan seiring zaman, tradisi-tradisi seperti itu sudah semakin jarang dilakukan atau bahkan tak dikenal sama sekali.
"Kalau anak sekarang mah sudah enggak kenal kayak begitu. Anak sekarang mah perangnya di gadget," imbuhnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/06/04/202055610/malam-takbiran-rano-karno-teringat-masa-kecil