KUPANG, KOMPAS.com - Artis peran Yama Carlos berbagi cerita proses shooting film Rumah Merah Putih yang digarap oleh Alenia Pictures.
Shooting film itu dilangsungkan di dua kabupaten yang berbatasan dengan Timor Leste, yakni Belu dan Timor Tengah Utara (TTU).
Dalam film ini Carlos berperan sebagai Daniel, seorang penduduk Kabupaten Belu yang kesehariannya mengenakan kain tenunan khas NTT dan selalu mengunyah sirih pinang.
Usai nonton bareng film tersebut di Lippo Plaza Kupang, kepada sejumlah wartawan, Carlos mengaku harus beradaptasi cara makan sirih dan pinang.
"Sirih pinang itu mewakili masyarakat NTT. Dan kebiasaan masyarakat NTT yang selalu makan sirih pinang itu, diwakili oleh karakter bapak Daniel. Dan sepanjang film, saya memang harus makan sirih pinang," ungkapnya.
Carlos mengaku, pada hari pertama makan sirih pinang, dia mengunyah selama empat jam tanpa henti. Kata Carlos, kepalanya sempat pusing dan pandangan pun menjadi buram.
"Setelah itu, seharian saya mulai beradaptasi dan hari berikutnya, saya mulai terbiasa. Bagi saya, makan sirih pinang itu menyenangkan dan sehat," ujar Carlos.
Untuk diketahui, film yang diproduksi oleh Rumah Produksi Alenia Pictures itu dimeriahkan oleh Pevita Pearce, Yama Carlos, Shafira Umm, Abdurrahman Arif, dan lainnya.
Film ini dijadwalkan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 20 Juni 2019 mendatang.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/06/16/074539510/empat-jam-kunyah-pinang-kepala-yama-carlos-pening