Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hanung Sebut Mawar De Jongh Langsung Menangis Usai Dengar Kisah Annelies

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Hanung Bramantyo mengatakan bahwa Mawar De Jongh memiliki persamaan dengan Annelies, tokoh diperankannya dalam film Bumi Manusia.

Bahkan Mawar langsung menangis begitu mendengar kisah Annelies.

Hal itu dikatakan Hanung saat diwawancarai usai jumpa pers peluncuran poster film Bumi Manusia di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019).

"Mawar lebih bisa masuk ke karakter, karena Mawar ibunya pribumi, bapaknya Belanda, jadi memang sudah Annelies," kata Hanung.

"Kita masuk itu kan ngomong, Annelies tuh begini-begini, cerita Bumi Manusia nih saya ceritain dari sini. Nangis dia," sambungnya.

Kata Hanung, Mawar menangis karena merasa begitu terhubung dengan kisah Annelies dan ibunya, Nyai Ontosoroh.

"Kenapa? Karena ternyata ibunya seperti Nyai Ontosoro. Jadi ternyata ada sekarang gitu lho," imbuhnya.

Mawar akan beradubakting dengan artis peran dan penyanyi Iqbaal Ramadhan yang berperan sebagai Minke.

Bumi Manusia merupakan film yang diadaptasi dari buku karya sastrawan Pramoedya Ananta Toer.

Film produksi Falcon Pictures itu turut dibintangi oleh Ayu Laksmi, Donny Damara, Giorgino Abraham, Jerome Kurniawan dan lainnya.

Rencananya Bumi Manusia akan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 15 Agustus 2019 mendatang.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/06/20/122824910/hanung-sebut-mawar-de-jongh-langsung-menangis-usai-dengar-kisah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke