Produser Amrit Punjabi bersyukur atas raihan tersebut dan mengatakan tidak menyangka bahwa film arahan sutradara Rizal Mantovani itu berhasil meraih angka tersebut.
Sebab lawan-lawan Kuntilanak 2 di bioskop saat tayang pada libur Lebaran lalu, cukup berat. Sebut saja film Singel Part 2, Si Doel 2, Hit & Run, dan Ghost Writer.
"Lawan kami berat. Kami merasa tahun ini lebih berat banget dan takut banget. Itu kerja keras kami semua," ujar Amrit dalam jumpa pers di MVP Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (1/7/2019).
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Maxime yang dalam film ini berperan sebagai Edwin. Maxime mengatakan bahwa kerja kerasnya saat proses shooting terbayarkan dengan prestasi ini.
"Kami bersyukur dan itu kerja keras kami. Sebenarnya banyak yang lebih bagus daripada kami," kata Maxime.
Dalam acara tersebut hadir sejumlah pemain antara lain Maxime Bouttier, Susan Sameh, Karina Suwandi, dan Sandrinna Skornicki. Selain itu, ada pula sutradara Rizal Mantovani berikut para anak-anak dari Yayasan Andalusia.
Usai pemotongan tumpeng sebagai wujud syukur, para pemain pun membagikan santunan kepada anak-anak Yayasan Andalusia.
Selain di Indonesia, Kuntilanak 2 juga telah diputar di Singapura pada 20 Juni 2019. Pada pertengahan Juli 2019, film bergenre horor ini juga akan diputar di Malaysia dan Kamboja serta Vietnam dan Myanmar yang sedang menunggu jadwal.
Film Kuntilanak 2 menceritakan Dinda (Sandrinna Skornicki) yang sebelumnya berhasil lepas dari teror Kuntilanak. Tanpa persetujuan Tante Donna (Nena Rosier), Dinda berniat menemui seseorang yang diyakini sebagai ibu kandungnya, Karmila (Karina Suwandi).
Namun, dia bersama adik-adiknya ditemani Julia (Susan Sameh) dan Edwin (Maxime Bouttier), malah terjebak dalam sebuah rumah di tengah hutan.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/07/01/142044810/kuntilanak-2-gelar-syukuran-untuk-17-juta-orang