Galih dilaporkan mantan istrinya, Fairuz A Rafiq ke Polda Metro Jaya terkait video yang menyebut bau ikan asin.
"Saya sudah ada panggilan dari pihak berwajib," ujar Galih saat dihubungi Kompas.com, Senin (1/7/2019).
Lebih lanjut, Galih mengatakan akan memenuhi pemanggilan kepolisian. Sayangnya, Galih enggan memberikan informasi kapan akan menjalani pemeriksaan.
"Kalau misalnya dipanggil sebagai warga negara, ya, harus datang," kata Galih.
Untuk saat ini, Galih memilih untuk tidak berbicara banyak terkait kasus ini. Ia ingin menjelaskan semua saat menjalani pemeriksaan di kantor polisi nanti.
"Tapi, terlalu dini saya kasih tanggapan yang berlebihan. Saya juga enggak mau mendahului pihak kepolisian," kata dia.
Galih pun menyerahkan segala proses hukum kepada polisi.
Dalam kasus ini, Fairuz juga melaporkan pemilik akun Youtube yang menayangkan video Galih, yaitu Rey Utami dan Pablo Benua.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/07/01/205235310/dilaporkan-fairuz-soal-bau-ikan-asin-galih-ginanjar-siap-penuhi