Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Diperiksa 13 Jam, Galih Ginanjar Ditanya Proses Buat Video Berisi Ucapan "Ikan Asin"

Selama itu, Galih dicecar 46 pertanyaan oleh penyidik.

"Di dalam proses penyelidikan ini memang ada pemeriksaan yang berdurasi 32 menit, detail dan berulang-ulang. Pertanyaannya, 46 pertanyaan," kata kuasa hukum Galih, Rihat Hutabarat saat ditemui usai mendampingi Galih menjalani pemeriksaan.

Rihat menambahkan, dalam 46 pertanyaan itu terdapat tiga poin penting yang ingin diketahui oleh penyidik.

"Tiga (poin), posisi pertama, diminta keterangan dimulai proses pembuatan video YouTube sampai selesai. Kedua, yang sangat lama dalam proses pemeriksaan durasi yang 32 menit itu. Ketiga, setelah beredarnya, viralnya YouTube nya," kata Rihat lagi.

Sayangnya, Rihat dan Galih tak bisa membeberkan lebih lanjut terkait pertanyaan yang diajukan penyidik.

"Kami tidak etis membuka pertanyaan tersebut. Langsung tanyakan pada penyidik," ungkap Rihat.

Laporan itu dibuat setelah Galih membeberkan beberapa hal tentang Fairuz dalam akun YouTube milik Rey dan Pablo.

Dalam akun YouTube tersebut, Galih menyebarkan kalimat tidak senonoh kepada Fairuz, salah satunya, bau ikan asin.

Tak hanya melaporkan Galih, Fairuz dan juga melaporkan Rey Utami dan Pablo Benua sebagai pembuat konten dan pemilik akun YouTube. Laporan Fairuz diterima dengan nomor LP /3914/7/2019/PMJ/DITRESKRIMSUS tanggal 1 Juli 2019.

Ketiganya dilaporkan atas tuduhan melanggar Pasal 27 ayat (1) junto Pasal 45 ayat (1) atau Pasal 27 ayat (3) junto Pasal 45 ayat (1) UU RI Nomor 11 tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/07/06/050000010/diperiksa-13-jam-galih-ginanjar-ditanya-proses-buat-video-berisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke