JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi campursari Didi Kempot tak menyangka banyak anak muda yang mengenal musiknya.
Hal ini dibuktikan dalam acara Ngobam (Ngobrol Bareng Musisi) Gofar Hilman bersama Didi Kempot yang digelar di Wedangan Gulo Klopo, Kartosuro, Jawa Tengah, Minggu (14/7/2019).
"Membanggakan buat saya, ternyata anak-anak muda kenal dengan saya. Bisa saya bilang, bukan show saya aja, tapi penontonnya juga ikut turut show. Luar biasa," kata Didi saat dihubungi Kompas.com, Senin (15/7/2019).
Dalam acara Ngobam itu, Didi mengatakan ada sekitar 2.000 penonton yang hadir. Mereka mayoritas adalah para anak muda. Hal ini membuatnya terharu dan bangga.
Dalam penampilannya dalam acara Ngobam bersama Didi Kempot, Didi mempunya pesan kepada para anak muda.
"Harapan saya, anak-anak muda yang tadi mala, tetap kita lestarikan budaya dan jaga yang ada di negara kita baik itu lagu, tari, dan lain-lainnya. Terbukti anak-anak muda antusias sekali nyanyikan lagu-lagu Jawa," kata Didi.
Seperti diketahui, acara Ngobam Didi Kempot itu juga trending topic di Twitter. Didi Kempot pun dijuluki "Godfather of Brokenheart" karena banyak lagu-lagunya yang berisi tentang patah hati.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/07/15/193830710/didi-kempot-ternyata-anak-anak-muda-kenal-saya