Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER ENTERTAINMENT] Penghasilan Rp 2 Miliar Ria Ricis | Fairuz Jawab Surat Maaf Galih

Kali ini, Ria Ricis mengklarifikasi soal penghasilan Rp 2 miliar dari YouTube.

Selain itu, berita populer lainnya adalah soal permintaan maaf Galih Ginanjar yang ditolak mantan istrinya, Fairuz A Rafiq.

Berikut 5 berita populer di Entertainment Kompas.com yang mungkin kamu lewatkan kemarin.

1. 4 Fakta Terbaru Kasus Nunung

Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya telah menggelar rekonstruksi kasus komedian Nunung terkait penyalahgunaan narkotika jenis sabu pada Jumat (26/7/2019).

Rekonstruksi berlangsung di rumah Nunung di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Selain itu, Nunung juga kembali menjalani tes urine hingga rambut.

Dari tes rambut, terungkap Nunung diduga sudah memakai sabu selama 13 bulan. Apa saja fakta terbaru lainnya?

Selengkapnya, klik di sini.

2. Kata Ria Ricis soal Penghasilan Rp 2 Miliar dari YouTube

YouTuber Ria Ricis mengatakan, penghasilan terbesarnya adalah dari berbagai endorse dan juga manggung di luar kota, bukan dari YouTube.

"Penghasilan sih sama saja. Cuman sebenarnya kalau mau lebih besar ya tetap dari Instagram, tetap di luar, off air," kata Ricis saat ditemui di XXI Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019) malam.

"Jadi terbesar bukan dari YouTube, tapi dari Instagram dan off air," imbuh perempuan 24 tahun itu.

Terkait kabar yang menyebutkan bahwa penghasilannya sebagai YouTuber mencapai Rp 2 Miliar, Ria hanya bisa mengucapkan "amin".

"Kata siapa tuh? Kata dari mana tuh? Amin, aminin aja. Semoga semua penonton yang lagi nonton juga bisa berpenghasilan besar," ungkap YouTuber kelahiran 1 Juli 1995.

Selengkapnya, klik di sini.

2. Permintaan Maaf Galih yang Dibalas Penolakan Fairuz

Artis peran Galih Ginanjar menuliskan sepucuk surat permohonan maafnya kepada Fairuz A Rafiq. Surat tersebut dibacakan oleh istri Galih, Barbie Kumalasari, setelah menerima surat tersebut usai menjenguk Galih di Rutan Polda Metro Jaya, Selasa (30/7/2019).

Sebelumnya, Fairuz melaporkan Galih, serta pemilik akun YouTube atas nama pasangan Rey Utami dan Pablo Benua dengan sangkaan pencemaran nama baik melalui media sosial.

Adapun dalam isi surat tersebut, Galih mengucapkan meminta maaf tidak hanya kepada Fairuz, melainkan juga kepada keluarga besarnya. Bagaimana tanggapan Fairuz?

Selengkapnya, klik di sini.

4. Parodi Kocak "Pamit" ala Ria Ricis

Video "SAYA PAMIT" dan "SAYA KEMBALI" yang diunggah YouTuber Ria Ricis beberapa waktu yang lalu ternyata menyisakan fenomena menarik di jagat dunia maya. Pada Selasa (30/7/2019), tagar #pamit bertengger di deretan trending topic twitter Indonesia.

Pengguna twitter menggunakan tagar tersebut dengan begitu kreatif. Tak hanya untuk mencela pemilik akun YouTube dengan 16 juta subscriber tersebut, warganet seolah berlomba-lomba untuk membuat unggahan paling unik bertemakan tagar tersebut.

Selengkapnya, klik di sini.

5. Nikita Mirzani Blak-blakan soal Pakai Narkoba

Presenter Nikita Mirzani mengaku pernah menggunakan narkoba. "Pernahlah, pakai (narkoba) juga pernah tapi enggak doyan, di badan juga enggak enak," kata Nikita saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).

Nikita bercerita ia pernah menggunakan ekstasi. Namun ia berhenti setelah merasakan efek yang tidak enak pada tubuhnya. "Dulu banget lagi zaman-zamannya Stadium masih buka mah pake-lah. Namanya teman gitu ngapain sih begini-begini," ucap Nikita.

Selengkapnya, klik di sini.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/01/061500810/-populer-entertainment-penghasilan-rp-2-miliar-ria-ricis-fairuz-jawab

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke