Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Didi Kempot, The Godfather of Broken Heart, Hadir di ROSI Malam Ini

Itu adalah sepenggal lirik lagu Cidro yang dinyanyikan dan dipopulerkan Didi Kempot, yang kini dikenal dengan julukan "The Godfather of Broken Heart".

Lirik patah hati atau cerita tentang hubungan jarak jauh yang dinyanyikan apik dengan bahasa Jawa sehari-hari sungguh terasa sangat menyentuh dan "ngena" di hati para pendengarnya.

Bahkan, penggemar Didi Kempot kini bukanlah mereka yang lahir atau dibesarkan di jaman "Stasiun Balapan" dan "Sewu Kuto".

Para penggemar yang kebanyakan anak-anak muda patah hati itu kini menyebut Didi Kempot dengan sebutan "Lord".

Penggemar "Lord" Didi kini seakan menyebar di kalangan Sobat Ambyar hingga pemuda dan anak zaman now yang menamakan diri mereka sebagai "Sad Bois" dan "Sad Gerls". 

Ada fenomena apa dengan Didi Kempot dan patah hati?

Benarkah Didi Kempot sudah pas disandingkan dengan legenda musik sekelas Frank Sinatra, Al Jarreau atau Freddie Mercury?

Bagaimana kisah di balik perjuangan Didi Kempot yang konsisten dengan musik Campursari-nya?

Saksikan Didi Kempot "The Godfather of Broken Heart" di ROSI, Kamis 1 Agustus 2019, Live pukul 20.00 hanya di Kompas TV.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/01/070000110/didi-kempot-the-godfather-of-broken-heart-hadir-di-rosi-malam-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke