Dalam video berdurasi 1 menit 42 detik yang viral di media sosial, Joe yang mengenakan jas biru dengan kemeja putih dituntut untuk bisa mengucapkan merek shampoo 'Head and Shoulders' dengan benar.
Rupanya, pada take pertama, Joe mengalami kesulitan mengucapkan nama shampoo tersebut dengan benar.
"Oke pasti dapet nih. Yakin gue, yakin," kata Joe setelah mendapatkan protes dan instruksi dari seorang sutradara.
Lagi-lagi, Joe gagal menyebutkan nama tersebut dengan benar. Raut wajahnya agak kesal, Joe terlihat agak frustrasi karena berulang kali salah.
Yang bikin lucu, saat Joe fasih mengucapkan nama merek tersebut, kejadian-kejadian tidak terduga muncul silih berganti.
Misalnya, mulai dari salah satu kru yang nyelonong bolak-balik di belakang Joe, microphone yang mengenai wajah Joe, hingga kamera yang bergerak turun.
Tiba-tiba, ada lagi gangguan saat Joe sudah fasih mengucapkan merek tersebut. Ada telepon berdering dan membuat Joe semakin kesal.
"Handphone! Sini sini. Halo tante kita lagi syuting Head and Shoulders. Saya Joe Taslim, mohon jangan telepon dulu. Terima kasih banyak. Eh bener gue tadi Head and Shoulders," ucap Joe.
Joe kembali melanjutkan take yang kerap kali salah. Parahnya, Joe malah salah dan membuat sutradara kesal kepada Joe.
"Ganti ajalah artisnya, bisa enggak sih nih," kata sutradara yang membuat Joe tidak bisa berkata-kata dengan raut wajah kesal.
Saat dijumpai di kawasan CGV Pacifil Place, Jakarta Selatan, Kamis (3/8/2019), Joe tidak menyangka bahwa video tersebut diterima dan menjadi viral.
"Ya, bagus. Berarti campaign-nya berhasil. Iklannya jadi menghibur," kata Joe kepada Kompas.com.
Joe mengatakan bahwa ide tersebut merupakan dari tim kreatif dan juga improvisasi saat menjalani adegan syuting.
"Itu tim kreatifnya yang bekerja dengan sangat-sangat bagus. Itu ide kreatifnya. Tapi, improvisasinya baik," singkat Joe.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/02/144708210/viral-video-iklan-shampoo-joe-taslim-yang-kocak-sekaligus-bikin-emosi