Genap berusia 34 tahun, Andien memiliki cara menarik merayakan hari kelahirannya itu.
Lewat akun Instagram-nya, pelantun "Gemintang" tersebut mengirimkan surat untuk dirinya sendiri.
"Dear Andien, Kemarin, hari ini, dan esok nanti Hanya sepenggal cerita Dari sebuah film panjang Bernama hidup," tulisnya di akun @andienaisyah, seperti dikutip Kompas.com, Senin (26/8/2019).
"Bahwasanya “Sehat selalu” berarti menolak keseimbangan, dan “Bahagia selalu” itu mustahil adanya," tambah Andien.
Ibu satu anak juga mendoakan dirinya agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi ke depannya. Tak lupa, Andien mengucapkan terima kasih kepada dirinya sendiri.
"Semoga dari hari ini dan ke depannya. Kamu mampu berkesadaran lebih dalam menghadapi situasi. Dan menemukan dirimu sendiri Dalam doa yang paling sepi, dan dari hati," tulis Andien.
"Terimakasih sudah mau berdiri, sampai hari ini.. -Andien, 34 tahun-," tutupnya.
Andien memulai karier menyanyinya sejak duduk di bangku kelas 3 SD dan bergabung dengan EMS (Elfa Music Studio) tiga tahun kemudian.
Saat berusia 15 tahun, Andien meneluarkan album debutnya berjudul Bisikan Hati yang diproduseri oleh Elfa Seciori pada Februari 2000.
Terhitung hingga 2017, Andien sudah memiliki tujuh album dan meraih sejumlah penghargaan di bidang musik.
Andien menikah dengan Irfan Wahyudi pada 2015 lalu serta telah dikaruniai putra bernama Anaku Askara Biru.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/26/135223710/rayakan-ulang-tahun-andien-aisyah-tulis-surat-untuk-diri-sendiri