Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan Habibie untuk Reza Rahadian yang Tak Terlupakan

Salah satunya, kata Reza, ketika Habibie meminta tetap bersedia memerankan dirinya meski sudah berpulang.

Diketahui, Reza merupakan pemeran karakter Habibie dalam film Habibie & Ainun serta film Rudy Habibie.

"Mungkin itu salah medium untuk mengenangnya. 'Kalau suatu saat Reza diminta lagi bermain film (tentang Habibie) tolong bersedia ya," ucap Reza saat ditemui dalam prosesi pemakaman BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).

Menurut Reza, hal itu menjadi salah satu kenangan manis dirinya bersama mendiang Habibie.

"Kenangan yang sulit dilupakan itu yang jelas-jelas, 'Reza kalo suatu saat Eyang sudah tidak ada, orang akan mengenal Eyang dan Eyang Putri (Ainun) tidak hanya mengenal dari rekam jejak tapi salah satunya dari film'," ujar Reza mengenang ucapan Habibie padanya.

Reza menambahkan, dirinya menganggap Habibie adalah sosok yang sangat senang berbagi soal banyak hal.

"Momen-momen diskusi, saat saya mencoba mendalami karakter beliau. Saya ingat saya datang ke rumah beliau jam 11 malam. Kita berdiskusi soal film, soal bahasa Jerman dan cukup banyak. Ngobrol banyak dikoreksi," ucap Reza.

Reza pun merasa sangat spesial mendapat kesempatan untuk memerankan tokoh Habibie dalam film.

Diberitakan, Putra Presiden ke-3 RI Bacharudin Jusuf Habibie, Thareq Kemal Habibie, mengonfirmasi meninggalnya sang ayah.

"Dengan sangat berat, mengucapkan, ayah saya Bacharudin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI, meninggal dunia jam 18.03 WIB," ujar Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).

Thareq mengatakan, sang ayah meninggal dunia karena sudah berusia tua sehingga sejumlah organ dalam tubuhnya mengalami degenerasi. Salah satunya adalah jantung.

Presiden ketiga RI, Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia. Pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 itu meninggal akibat penyakit yang dideritanya.

Sebelum meninggal, keluarga dekat sudah berkumpul di RSPAD Gatot Soebroto, tempat Habibie dirawat. Diketahui, Habibie telah menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak 1 September 2019.

Keponakan Habibie, Rusli Habibie, menyebutkan bahwa seluruh keluarga dekat sudah dipanggil dan berkumpul di Paviliun Kartika, RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019).

Selama masa perawatan, Habibie ditangani tim dokter spesialis dengan berbagai bidang keahlian, seperti jantung, penyakit dalam, dan ginjal.  

https://entertainment.kompas.com/read/2019/09/12/162909710/pesan-habibie-untuk-reza-rahadian-yang-tak-terlupakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke