Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Latihan Fisik 9 Bulan, Pevita Pearce Babak Belur demi Sri Asih

Pevita mengaku harus menjalani latihan fisik sekaligus latihan koreografri bersama Uwais Team selama sembilan bulan.

"Sekarang sudah masuk bulan kesembilan untuk latihan fisik bersama Uwais Team. Semoga terlihat baik di Sri Asih," kata Pevita di Atrium Senayan City, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Saat ditawari oleh tim dari Jagat Sinema Bumilangit (JSB), Pevita tidak menyangka akan mendapatkan karakter Sri Asih yang merupakan jagoan komik pertama di Indonesia.

Karakter itu dibuat oleh RA Kosasih yang juga disematkan sebagai Bapak Komik Indonesia.

"Yang 50 tahun lalu akhirnya difilmkan sekarang dan aku merasa generasi sekarang pun masih butuh Sri Asih," kata dia.

Proses berat selama latihan fisik itu dijalani oleh Pevita. Mengaku sangat awam dengan seni bela diri, semuanya pun dilakukan oleh pevita dari nol.

"Aku enggak ada basic bela diri jadi dibentuk dari nol. Nah, membentuk muscle memori itu dan dedikasinya itu lumayan dan disiplinnya itu lumayan menantang," kata dia.

Lantas apakah ada beberapa luka yang babak belur selama proses latihan fisik dan pemantapan koreografer?

"Ada. Ada beberapa luka mungkin karena muscle-nya juga belum terbiasa terhadap beberapa gerakan-gerakannya. Tapi, insya Allah sekarang sudah mendingan," kata Pevita.

Adapun, Sri Asih akan menjadi film kedua jagoan dari JSB setelah Gundala. Film yang disutradarai oleh Upi tersebut akan melakoni syuting pada akhir 2019 dan rilis pada 2020.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/09/23/112932010/latihan-fisik-9-bulan-pevita-pearce-babak-belur-demi-sri-asih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke