Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berangkat Bareng ke Synchronize Fest 2019 Naik Sepeda, Tertarik?

Kabar gembira buat kalian yang hobi bersepeda karena penyelenggara Synchronize Fest mengadakan acara Bike to Synchronize Fest.

Para penonton diajak menghadiri Synchronize Fest dengan cara sehat sekaligus ramah lingkungan, yaitu bersepeda.

Setelah mendaftar di www.synchronizefestival.com, para peserta diminta berkumpul di Lobby Selatan Plaza Blok M sekira pukul 14.00 WIB.

Setelah semua peserta berkumpul, panitia akan memberikan briefing sejenak. Setelah itu, peserta dan panitia akan menggowes bareng menuju venue di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pukul 16.00 WIB.

Setiap peserta akan mendapat paket starter pack #BikeToSynchronizeFest.

Menurut David Karto salah satu pendiri label independen terbesar Indonesia Demajors sekaligus penyelenggara, para peserta akan dikawal selama menuju venue acara.

"Kita menitikkan poin di Blok M Plaza, titik bertemu di sana dan bersama teman-teman dikawal menuju ke Kemayoran," ucap David di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (25/9/2019) lalu

Kebetulan, kata David, pihak setempat bersedia untuk dijadikan sebagai titik kumpul bersepeda menuju venue Synchronize Fest.

"Karena kebetulan ada approach teman-teman dari Blok M ajak kerja sama. Kita bikin pergerakan tahun pertama difokuskan di Jakarta Selatan, Blok M," ucap David.

Para peserta akan menempuh jarak sekitar 20 Km.

Sampai di Gambir Expo, peserta dapat menaruh sepeda di lahan parkir yang sudah disediakan pukul 14.00-02.00.

Namun, acara gowes bareng ini hanya untuk keberangkatan ke acara Synchronize Fest.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/10/04/112722010/berangkat-bareng-ke-synchronize-fest-2019-naik-sepeda-tertarik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke