Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ussy Sulistiawaty: Ngobrol Sama Kita di YouTube Jangan Julid dan Gimmick

Hingga Jumat (11/10/2019), kanal YouTube mereka telah memiliki 885 ribu subscribers.

Ussy mengatakan, ia tak pernah membatasi siapa pun menjadi bintang tamu dalam videonya itu.

Hanya saja, kata Ussy, ia memberikan beberapa syarat terhadap orang yang ingin berbagi cerita dalam channel YouTube miliknya.

"Kita mah terima siapa aja buat ngobrol sama kita di YouTube, asal enggak julid, enggak ada gimmick, enggak ada gosip," ucap Ussy di kawasan Dewi Sartika, Cawang, Jakarta Timur, Jumat (11/10/2019).

"Dan menampilkan sisi lain si bintang tamu yang baik," tambahnya.

Sejauh ini, sudah banyak rekan-rekan artis yang menjadi bintang tamu dalam vlog Ussy dan Andhika tersebut. Umumnya, Ussy dan Andhika membahas seputar rumah tangga bersama bintang tamunya.

"Ada Raditya Dika, Wendy Cagur sama istri, Denny Cagur sama istri, terus Gading di Teman Tidur (nama program vlog)," ucap Ussy.

Ussy mengatakan, selama ini mereka tak pernah memaksa bintang tamu untuk mau berbicara di video mereka.

"Kita enggak pernah maksa (orang lain jadi bintang tamu). Kalau lagi ketemu terus ‘ngobrol yuk’ tapi enggak pernah yang ‘ayo dong'," sambungnya.

Ussy mengaku sebenarnya vlog tersebut tidak pernah digarap serius. Ia hanya coba menjalaninya di waktu senggang. Namun, bila kini menjadi ramai ditonton banyak orang, ia menganggap hal itu sebagai bonus.

"Pokoknya sekarang itu apa yang aku jalanin yang itu ngalir aja, kayak misalnya YouTube kan enggak pernah direncanakan tapi ternyata jadi berlanjut," imbuhnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/10/11/191100510/ussy-sulistiawaty-ngobrol-sama-kita-di-youtube-jangan-julid-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke