Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Lengkap Detik-detik Lamborghini Milik Raffi Ahmad Terbakar

Jika sebelumnya pihak kepolisian sudah mengungkap kronologi terbakarnya supercar tersebut, kini Raffi menceritakan versinya.

"Jadi gini ceritanya. Hari itu, pagi-pagi kami lagi di rumah. Kan kami ada makan-makan sama pemenang, fans. Habis itu kami ada syuting. Janjian sama Sean Gelael (pembalap) mau ke Sentul, mau bikin konten," ucap Raffi dalam video berjudul "Lambo Kesayangan... Akhirnya..." di kanal YouTube Rans Entertainment, seperti dikutip Kompas.com, Senin (21/10/2019).

Suami Nagita Slavina itu pun memutuskan membawa Lamborghini miliknya untuk membuat konten YouTube.

Ia dan timnya segera meluncur ke Sentul karena janji bertemu Sean pada pukul 12.00 WIB. Namun, Raffi baru tiba sekitar pukul 13.00 karena jalanan macet.

"Cuma Lambo aku dibawa sama sopir aku, Salim. Aku pakai Alphard karena aku ngantuk," kata ayah satu anak tersebut.

Sampai di sana, menurut Raffi, Lamborghini miliknya tak langsung digunakan. Mereka fokus mengulas mobil milik Sean Gelael.

Setelah itu, Raffi diajak menjajal mobil Sean yang lainnya di sirkuit. Sementara Lamborghini milik Raffi ditumpangi timnya untuk mengambil gambar.

"Ceritanya benar-benar diputer kencang. Nah, mobil Lambo aku ngikutin tapi disopirin, atapnya kan bisa dibuka, jadi ceritanya biar ngambil kamera (gambar). Tapi enggak (jalan) kencang," ujar Raffi.

Selesai itu, Raffi bergegas untuk menghadiri acara tujuh bulanan Paula Verhoeven, istri sahabatnya Baim Wong.

Ketika itu, jam sudah menunjukkan pukul 14.00 WIB sementara acara Baim dan Paula dijadwalkan pukul 15.oo WIB.

"Aku kan sudah terlambat banget. Sudah deh aku naik Alphard aja biar ngebut. Lambo biar langsung pulang ke rumah aja," kata Raffi.

Mereka pun mengakhiri syuting dan beriringan keluar dari sirkuit Sentul.

Alphard yang ditumpangi Raffi berada paling depan, sementara Lamborghini miliknya yang dikemudikan sopir mengikuti di belakang, lalu paling terakhir ada mobil Sean Gelael.

"Pas kami keluar Sentul, kalau kata si Salim sopir aku. Pas keluar itu ada tanjakan, Lambo itu nanjak. Setelah nanjak, padahal enggak terlalu macet. Kami kan lewat jalan kecil karena ketutup. Terus aku tuh di depan kan sudah agak ngebut, Salim telepon...," kata Raffi.

Perasaan Raffi langsung tak enak. Ia merasa ada sesuatu yang salah karena sempat heran rombongan di belakangnya berjalan lambat.

"Salim telepon, 'Bos, ini keluar asap'. Waduh, keluar asap? Mungkin hanya sekedar gimana, sudahlah aku bilang. Tapi kok Sean Gelael yang di belakang, mobilnya enggak ngikutin aku ya? Aku udah feeling enggak enak," ujar Raffi.

Ia yang mulanya merasa asap itu bukan perkara besar kemudian terkejut ketika Sean Gelael meneleponnya dan mengabarkan bahwa Lamborghini-nya dilalap api.

"Sean telepon aku, 'Raf, mobil lu kebakar'. Wah, aku lemas banget. Benar-benar lemas. Mobil aku berhenti kan. Entah aku mau balik lagi atau aku harus lanjut karena acara Baim itu live," ucap Raffi.

"Waduh, ini gimana sudah macet banget. Sudah gitu aku lihat ke belakang juga aku lihat asap, mobil aku, waduh. Ini pasti di pinggir jalan banyak warga. Waduh, pusing kan. Aku takut jadi ramai kan. Langsung sopir aku inisiatif copot plat nomor. Selamatin STNK, BPKB," tambahnya.

Namun, pada akhirnya ia memilih untuk melanjutkan perjalanan karena tak bisa meninggalkan tugasnya di acara Baim Wong, meninggalkan mobilnya yang hangus terbakar di belakang.

"Itu mobil kesayangan lagi. Berat rasanya, tapi aku bilang akhirnya ke driver aku, ya sudahlah kita ke Baim aja. Dalam hati kecil aku, kalau memang masih milik ya pasti juga ada aja Allah kasih. Aku sih ikhlas aja, ikhlas," kata Raffi.

Kini, Lamborghini Raffi sedang berada di bengkel untuk diperbaiki dan dicek penyebab terbakarnya.

"Aku juga masih enggak tahu mobilku kenapa, tahu itu bensin, tahu dijahilin orang kali entahlah. Nanti kita tunggu hasil dari bengkel, Senin," ucap Raffi.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/10/21/141641510/cerita-lengkap-detik-detik-lamborghini-milik-raffi-ahmad-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke