Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengintip Koleksi Moge Para Pesohor Hiburan Tanah Air

Sebut saja Tora Sudiro, Gilang Dirga, Tarra Budiman, Eddie Brokoli, dan banyak lagi.

Berawal dari hobi, para artis ini menjadi tergiur mengoleksi beberapa moge dari berbagai jenis dan merk.

Tora Sudiro

Kepada Kompas.com, Tora mengaku saat ini ia memiliki empat motor dari berbagai merek dan tipe, yakni BMW R75 tahun 1973, Triumph TWN tahun 1947, BMW F800, Harley Davidson Road King, dan satu skuter matik Vespa GTS.

Tak puas sampai di situ, Tora mengaku masih memiliki beberapa motor impian yang ia dambakan bisa menghiasi garasinya.

“Sekarang gue lagi pengin Vespa GTS 300, kalau enggak Yamaha T-Max 500, sama Harley Davidson tapi dimodifikasi Chopper, pengin bikin bahan baru, makin hancur makin keren,” ucap Tora.

“Harley gue kan yang sekarang terlalu gede ni, jadi pengin yang kecilan bahannya buat (keliling) di Jakarta saja,” sambungnya.

Dimas Anggara

Kata Dimas, sebagian koleksi miliknya telah dijual, namun bukan karena bosan melainkan karena ditawar dengan harga menggiurkan.

“Koleksi enggak banyak. Kebetulan bokap juga suka banget motor. Gua pribadi ada lima, sama bokap ada empat sampai lima motor, jadi ada Sembilan sampai sepuluh motor,” ucap Dimas.

“Punya gua sudah dijual tinggal satu, kalau bokap masih ada,” ujarnya.

Meski begitu, Dimas tak menutup kemungkinan dirinya akan menambah kembali koleksi motor miliknya.

Hal itu, kata Dimas, karena ia masih memiliki beberapa motor idaman.

“Banyak sih (yang ingin dimiliki). Saya sebenarnya pengin punya semua karakter sih. Dari trail, chopper, scrambler, Bobber, Vespa, semua pengin coba sih karena setiap motor beda karakter. Jadi semua suka sih,” Dimas.

Eddie Brokoli

Presenter yang identik dengan rambut kribonya ini memiliki beberapa motor.

BMW R25, BSA, JAWA 250, Kawasaki Versys 350, dan Royal Enfield Himalayan 410, Kawasaki KSR serta Vespa ‘PBB’ adalah sederet koleksi motor yang dimiliki oleh Eddie.

Motor idaman yang diinginkan olehnya saat ini ada dua yang merupakan motor pabrikan asal Eropa.

“Motor idaman masih ada dua, pengin punya Triumph tipe apa saja, sama Norton Comando. Cuma belum serius kepikirannya,” ucapnya.

Kendati demikian, Eddie mengaku bahwa koleksi motor paling berkesan yang ia miliki justru skuter keluaran Vespa.

Menurut Eddie, Vespa tersebut punya nilai histori yang kuat baginya.

Vespa tersebut pernah dijual dan sempat melanglang buana ke beberapa pembeli, akan tetapi akhirnya kembali menjadi miliknya.

Tarra Budiman

Akan tetapi, meski belum dikenal lama sebagai penggemar moge, Tarra mengaku bukanlah seorang pendatang baru.

Bahkan ia sudah pernah melakukan touring dengan motor sampai Yogyakarta.

Tarra mengaku sebelumnya pernah memiliki Harley Davidson Softail dan Harley Davidson Dyna.

Sebagai penggemar moge, Tarra mengaku naksir dengan BMW costum berwarna red rose, milik salah satu anggota komunitas motor di Bandung, Jawa Barat.

“Kebetulan motor gue yang Triumph itu sudah gue jual, itu (pemilik) tangan keempat, alasannya jual ya mau ganti sama yang keluaran baru,” ucapnya.

Budi Dalton

Namun dikalangan para penggemar moge, nama Budi Dalton tidaklah asing.

Ia merupakan salah satu pendiri sekaligus mantan presiden dari klub motor Bikers Brotherhood yang telah berdiri sejak tahun 1988.

Budi mulai hobi terhadap motor sejak pertengahan era 1980-an, ia memulainya dengan menggunakan motor-motor pabrikan Jepang lalu merambah ke motor pabrikan Eropa.

“Tahun 1987, pakai Triumph waktu itu, sebelum itu pakai motor-motor Jepang, setahun berikutnya saya punya Harley Davidson tahun 1988. Kalau sekarang malah berkurang motornya ya kalau dulu kan masih muda. (sekarang punya) BSA ada, tahun 1956,” ucap Budi.

Budi juga punya motor idaman, meski keinginan itu ia anggap sulit terwujud.

“Saya penginnya Triumph, tapi kalau di kota ya pakai Harley Davidson WL tahun 48 atau 52, itu paling nyaman buat saya. Kalau motor idaman ya banyak,” ucapnya.

“Tapi yang paling saya idamkan itu namanya Harley JB tahun 1920an, tapi sudah di museum di Amerika, motornya. Jadi susah dapatnya, motor itu spesial karena historinya panjang, pernah dipakai perang dan semacamnya,” imbuh Budi.

Gilang Dirga

Ia mengaku kegemaran tersebut karena temannya yang memengaruhinya untuk memiliki motor besar.

“Iya, maksudnya teman-teman yang punya showroom (motor gede) cekokin bilang pakai saja dulu, pas pakai, demen, ya harus bayar,” ucap Gilang.

Gilang saat ini memiliki Harley Davidson Road Glide yang merupakan salah satu tipe termahal milik Harley Davidson.

Sejauh ini, Gilang tak ingin muluk-muluk untuk menambah koleksi motor gedenya.

Bagi Gilang, motor gedenya saat ini sudah cukup.

“Baru satu (punya moge) ya, itu.pun yang disetujui ya,” ucap Gilang.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/10/30/135200910/mengintip-koleksi-moge-para-pesohor-hiburan-tanah-air

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke