Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Band Lawas Akan Reuni di The 90's Festival

Tiga Band asal Bandung di antara puluhan penampil, secara khusus mengadakan reuni demi menambah kental nuansa nostalgia di festival tahunan tersebut.

Siapa saja mereka?

1. U'camp

Band pertama yang akan bereuni lahir di Bandung pada 1988. U'camp yang merupakan grup musik rock.

Terakhir U'camp mengeluarkan album pada tahun 2008 berjudul Apa Kabar.

U'camp berformasi Dhino (vokal), Iram (gitar), Dimitri (gitar), Ozy (bass), dan Arie (drum).

2. Wong

Band kedua asal Bumi Pasundan berdiri pada 8 Agustus 1997 yaitu Wong.

Band bergenere power pop dan rock ini populer lewat beberapa hits-nya seperti "Tak Ingin" dan "Karena Semua".

Lagu "Tak Ingin" pernah merajai tangga lagu selama sembilan pekan di Radio Ardan dalam program Indie Tujuh.

3. Tofu

Band terakhir asal Bandung ini pernah disinggahi artis sekaligus presenter, Uya Kuya.

Terbentuk pada 1999 dengan debut album pada tahu 2001, Tofu, memiliki sejumlab lagu hits seperti "Jatuh Cinta", "Takkan", dan "Aku Padamu".

Uya Kuya yang hengkang dari Tofu pada 2003 digantikan oleh Arief.

The 90's Festival yang memboyong artis International, Michael Learns to Rock, siap membawa pengunjung bernostalgia bersama musisi-musisi ternama.

Selengkapnya mengenai band lawas yang akan reuni di The 90's Festival dapat dibaca di sini Siap-siap! 5 Band Lawas Akan Reuni di The 90's Festival 2019

https://entertainment.kompas.com/read/2019/11/07/113832910/3-band-lawas-akan-reuni-di-the-90s-festival

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke