Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Kim Jae Joong, Member JYJ dan Mantan Anggota TVXQ

Pria kelahiran 26 Januari 1986 ini mengawali kariernya dengan mengikuti audisi yang diadakan oleh agensi besar, SM Entertaiment.

Jaejoong berhasil lolos dan menjalani masa trainee dan debut bersama TVXQ pada 2003.

Namun, setelah tujuh tahun bersama TVXQ akhirnya Jeojoong memutuskan untuk hengkang pada 2010.

Dan akhirnya, Jaejoong membentuk boybandnya sendiri yang diberinama JYJ bersama Yoochun dan Junsu.

Debutnya melalui mini album yang bertajuk The... (2010). Album ini berhasil menduduki nomor 1 chart album Jepang, Oricon.

Meski beraktivitas bersama TVXQ, tetapi Jaejoong juga mulai merintis karier solonya dengan merilis mini album solonya yang bertajuk I pada 2013.

Selain berkarier sebagai penyanyi, Jaejoong JYJ juga terjun ke dunia seni peran. Debut aktingnya melalui film Taegeukgi (2004). Satu tahun setelahnya ia membintangi drama Banjun (2005).

Sejak saat itu ia kerap tampil di sejumlah drama dan film. Sejak debut aktingnya hingga tahun 2017 lalu, ia telah membintangi delapan drama dan tiga film.

Tidak hanya itu, Jaejoong juga didapuk menjadi model untuk sejumlah video klip. Salah satunya adalah di lagu “Call Me” (2009) dari Taegoon.

https://entertainment.kompas.com/read/2020/04/03/164817466/profil-kim-jae-joong-member-jyj-dan-mantan-anggota-tvxq

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke