Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Tamara Bleszynski, Bintang Sinetron Berjuluk Cindy Crawford Indonesia

Ia  memulai kariernya sejak 1992. Wanita berdarah Polandia dan Sunda ini awalnya terjun ke dunia hiburan sebagai seorang model.

Bahkan, ia pernah dijuluki sebagai Cindy Crawford-nya Indonesia.

Tamara kerap digaet untuk menjadi bintang iklan di sejumlah produk, seperti Lux sejak 1999 hingga 2009, Guess (Girl), Mazda, dan lainnya.

Bahkan, Tamara juga pernah menjadi model untuk video musik, seperti lagu “Khayalan Tingkat Tinggi” dari Peterpan.

Sukses di dunia modeling, membuat namanya semakin melejit.

Setelah itu, ia mulai terjun ke dunia seni peran Tanah Air.

Debut akting Tamara melalui sinetron Anakku Terlahir Kembali pada 1996.

Kala itu, ia berperan sebagai karakter antagonis dan berhasil menarik perhatian publik.

Sejak saat itulah, Tamara kerap wara-wiri di sejumlah judul sinetron.

Wanita kelahiran 25 Desember 1974 ini juga membintangi beberapa FTV dan film, salah satunya adalah Air Terjun Pengantin (2009).

Sepanjang perjalanan kariernya, Tamara telah membintangi enam film, tujuh FTV, 24 sinetron, dan lainnya.

Ia juga pernah tampil di 12 panggung teater dan puisi.

Berkat peran-peran itu, Tamara berhasil masuk ke sejumlah nominasi dan mendapatkan penghargaan.

Termasuk sebagai Most Favorite Actrees di ajang Panasonic Awards 2004 dan 2005.

Setelah itu, Tamara melebarkan sayapnya ke dunia tarik suara dan telah merilis empat singel.

Untuk kisah asmaranya, ia telah dua kali gagal membina rumah tangga.

Pertama, bersama Teuku Rafly Pasya. Dari pernikahan itu Tamara dikaruniai satu anak bernama Teuku Rassya.

Kedua dengan Mike Lewis. Mereka memiliki buah hati bernama Kenzou Lion Bleszynski Lewis.

https://entertainment.kompas.com/read/2020/04/15/183523966/profil-tamara-bleszynski-bintang-sinetron-berjuluk-cindy-crawford

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke