Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Armand Maulana Tak Tertarik pada Alkohol, Narkoba, dan Merokok

Kendati demikian, Armand Maulana tidak menampik pernah mencoba semuanya terkecuali narkoba.

Dalam kanal YouTube Ari Lasso, Armand Maulana mengungkapkan masa sewaktu dulu tinggal di lingkungan  pemakai narkoba.

Bahkan, kata Armad Maulana, salah satu temannya merupakan penadah atau orang yang memperjualbelikan narkoba.

"Itu tetangga gue, sahabat-sahabat gue, kadang-kadang jadi penadah, kadang-kadang suka mencuri, dan gue tahu. Dan yang namanya gele. Kalau dulu morfin kan, itu gue tonton," kata Armand Maulana seperti dikutip Kompas.com, Senin (7/12/2020).

"Cuma gue enggak tahu kenapa enggak tertarik," ucap Armand Maulana melanjutkan.

Kemudian, vokalis grup band GiGi ini meceritakan ketika ditawari merokok oleh teman-temannya.

Tidak menolak, Armand Maulana mengambil tawaran teman-temannya itu untuk merokok. Namun, lagi-lagi tidak ada yang menarik menurutnya.

"Pas SMA temen-temen bilang 'Ah lu kampungan enggak merokok. Rokok dong'. Gue rokok, hisap (gue bilang) 'apa sih'. Teman gue yang satu 'jangan itu dong kampungan, rokok yang ini'. Oke, setengah, enggak juga, enggak srek. Yang C, yang D, yang E, enggak ada," kata Armad Maulana.

Untuk alkohol, suami Dewi Gita itu tak menampik pernah mencobanya ketika masih menjadi penyanyi di salah satu kelab malam di Jakarta.

Armand Maulana dan teman satu bandnya kala itu disuguhkan minuman beralkohol oleh bartender.

"Bebas mau apa aja, itu mau dibikinin sama dia. 'Cobalah sesekali lu dark beer'. Oke, gue minum satu teguk, dua teguk, paitkan, ini apanya, mendingan orange juice atau soft drink ada manisnya," kata Armand Maulana.

"(Teman bilang) 'oh jangan itu dong, ini tequila'. Gue 'boleh'. Terus teguk 'apa ini'. Ya dikit-dikit," ujar Armand Maulana melanjutkan.

Untuk kisah asmaranya, pemilik nama lengkap Tubagus Armand Maulana itu membantah gonta-ganti pacar atau merebut pacar orang lain.

"Gue tuh enggak pernah lagi pacaran, ngegebet, enggak pernah gue. Emang dari dulu, ya sudah satu. Kalau lu misalnya, ya sudah satu," kata Armand Maulana lagi.

https://entertainment.kompas.com/read/2020/12/07/184201366/cerita-armand-maulana-tak-tertarik-pada-alkohol-narkoba-dan-merokok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke