Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aespa Dikonfirmasi Jadi Idol Kpop Pertama yang Akan Hadiri Asia Artist Awards 2021

Dilansir dari Allkpop, Kamis (21/10/2021), grup yang beranggotakan Karina, Winter, Giselle, dan Ning Ning itu diumumkan akan tampil dalam acara penghargaan besar tersebut.

Dengan demikian, grup asuhan SM Entertainment ini menjadi artis Kpop pertama yang diumumkan hadir dalam ajang bergengsi itu.

Sebelumnya, dilaporkan bahwa penyanyi sekaligus aktor Lee Seung Gi akan menghadiri acara Asia Artist Awards 2021 untuk mengisi acara pembukaan penghargaan dan namanya masuk dalam kategori akting.

Tak hanya itu, salah satu member Super Junior, Leeteuk bersama Jang Won Young juga telah dikonfirmasi akan memandu ajang bergensi tersebut sebagai MC.

Sementara itu, Aespa sendiri adalah girl group besutan SM Entertainment yang beranggotakan empat orang yang berasal dari Korea, China, dan Jepang dengan mengusung konsep "avatar".

Nama klub penggemar Aespa adalah "MY" (diucapkan dalam kata bahasa Inggris) yang berarti "temanku yang berharga".

Girl group rookie tersebut kembali mencetak prestasi terbaru lewat mini album pertama mereka bertajuk Savage.

Album tersebut sukses menjadi album terlaris kedua di Amerika Serikat.

https://entertainment.kompas.com/read/2021/10/21/143123466/aespa-dikonfirmasi-jadi-idol-kpop-pertama-yang-akan-hadiri-asia-artist

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke