Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kino PENTAGON Dinyatakan Positif Covid-19

Pada Kamis (25/11/2021), Cube Entertainment memberikan pernyataannya melalui sebuah pengumuman terkait kabar tersebut.

Kejadian ini diduga akibat seorang instruktur yang terkonfirmasi positif Covid-19 masuk ke kantor Cube Entertainment.

“Pada 24 November lalu, seorang instruktur yang masuk ke kantor Cube Entertainment terkonfirmasi positif Covid-19. Sebagai langkah antisipasi, semua orang yang masuk ke dalam gedung, termasuk karyawan, menjalani tes PCR,” jelas agensi.

Kino dikonfirmasi terjangkit virus corona keesokan harinya setelah menjalani tes PCR.

“Pada hari berikutnya, member PENTAGON Kino menerima hasil tes positif Covid-19 dan saat ini mengikuti seluruh pedoman oleh otoritas kesehatan,” ungkap agensi.

Semua member PENTAGON telah menjalani tes PCR dan menunjukkan hasil negatif.

“Sementara itu, member PENTAGON Jinho, Hongseok, Shinwon, Yeo One, Yan An, Yuto, dan Wooseok mendapatkan hasil negatif dan kami berencana untuk melanjutkan kegiatan mereka ke depannya sesuai dengan pedoman karantina dari otoritas kesehatan,” lanjutnya.

Di akhir pernyataannya, pihak agensi akan melakukan yang terbaik untuk memastikan kesehatan dan keselamatan artisnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2021/11/25/132911066/kino-pentagon-dinyatakan-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke