Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

NCT 127 Bakal Gelar Tur di Jepang, Yuta Jadi Sorotan Penggemar

Pengumuman itu disampaikan saat mereka menjalani konser NEO CITY: JAPAN – THE LINK yang diadakan pada 22 Januari.

Diketahui, pengumuman konser ini disampaikan langsung oleh salah satu member NCT 127 yang berasal dari Jepang, Yuta.

Yuta mengungkapkan bahwa dia sangat bersemangat untuk secara pribadi berbagi berita dengan penggemar.

“Saya pribadi sangat menantikan pengumuman hari ini, tetapi sebenarnya tur dome NCT 127 telah diputuskan,” kata Yuta, seperti dilansir dari Koreaboo, Senin (17/1/2022).

Kabar tersebut membuat para penggemar sangat bersemangat dan ikut senang untuk Yuta. Karena ini akan menjadi kesempatan Yuta untuk akhirnya pulang.

Sementara itu, jadwal tur tersebut telah terungkap dari bulan Mei hingga Juni dan termasuk pemberhentian di tiga lokasi utama. Pada 22 Mei, tur akan digelar di Vantelin Dome Nagoya, 28-29 Mei di Tokyo Dome, dan 25-26 Juni di Kyocera Dome, Osaka.

NCT 127 merupakan sub-unit kedua dari grup vokal pria Korea Selatan NCT yang dibentuk oleh SM Entertainment.

Nama unit mereka merupakan kombinasi dari akronim Neo Culture Technology dan angka "127" yang mewakili koordinat bujur kota Seoul.

https://entertainment.kompas.com/read/2022/01/17/111327866/nct-127-bakal-gelar-tur-di-jepang-yuta-jadi-sorotan-penggemar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke