Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bersama UNICEF Indonesia, Fans BTS Gelar Pameran Seni REMEDY untuk Bantu Anak Indonesia Kembali Sekolah

Tahun ini, Senyum ARMY kembali bekerja sama dengan UNICEF Indonesia dalam kampanye BTS (Back to School) Children.

"Tahun ini mendukung anak indonesia kembali ke sekolah. Jadi campaign-nya BTS ARMY for BTS Children (Back to School Children)," kata Kezia Rahmaningtyas selaku UNICEF Priority Donor Relations saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (4/6/2022).

Kezia mengatakan, karena pandemi dan keadaan di Indonesia, ada 4,3 juta anak berusia 7 sampai 18 tahun yang tidak bersekolah.

"Jadi kami bersama-sama, kita mau membantu anak-anak Indonesia kembali ke sekolah ataupun setidaknya mengenyam pendidikan walaupun non-formal. Kita tetap bantu mereka belajar," ujar Kezia.

Kezia menjelaskan ada beberapa faktor penyebab anak-anak putus sekolah yang dapat dibantu.

Pertama adalah kondisi geografis, di mana lokasi sekolah sangat jauh dari rumah hingga tidak bisa dijangkau.

"Kedua kesulitan ekonomi, anak-anak terpaksa bantu ekonomi orangtua. Ketiga culture, kebanyakan anak perempuan sudah dinikahkan jadi enggak sempat lanjutkan sekolah," tutur Kezia.

"Bersama senyum ARMY kita kembalikan lagi mereka ke sekolah biar bisa mengejar mimpi-mimpi mereka," sambung Kezia.

Sebagaimana diketahui, ARMY Indonesia diwakili Senyum ARMY tengah bersiap untuk merayakan ulang tahun BTS yang ke-9 pada 13 Juni 2022.

Untuk itu, Senyum ARMY melakukan penggalangan dana melalui pagelaran seni di tiga kota, Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta.

Adapun pameran seni REMEDY akan menghadirkan 11 ruangan yang menampilkan instalasi, lukisan dan video kontemporer terinspirasi dari karya BTS di album Map Of The Soul: Persona dan MAP Of The Soul: 7.

Pameran seni ini digelar untuk mendukung serta membantu anak-anak Indonesia yang putus sekolah untuk kembali mengeyam pendidikan.

Tiket REMEDY bisa mulai dibeli pada 28 Mei sampai 4 Agustus 2022 di GoTix.

Harga tiket per orang Rp 225.000 untuk akhir pekan (pembelian 3 tiket menggunakan bank mandiri diskon Rp. 50.000).

Sementara hari kerja Rp 200.000 per orang (pembelian 3 tiket menggunakan bank mandiri diskon Rp.50.000.

Lokasi Acara Art Exhibition REMEDY berada di Warehouse Plaza Indonesia lantai 5, Jakarta Pusat.

Untuk infomasi tiket lebih lanjut bisa klik link berikut https://www.loket.com/event/remedy-by-senyum-army_b4DUD.

https://entertainment.kompas.com/read/2022/06/04/181539366/bersama-unicef-indonesia-fans-bts-gelar-pameran-seni-remedy-untuk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke