Dia melakukan sendiri adegan-adegan yang mengancam jiwa tanpa stuntman atau pengganti.
Di Mission: Impossible, misalnya, berlari, melompati gedung tertinggi. Dia juga menerbangkan jet tempur di Top Gun: Maverick.
Berikut 5 aksi berbahaya Tom Cruise dalam film.
1. Melompati tebing setinggi 2.000 kaki
Dalam Mission Impossible II, sebuah adegan yang berbahaya dijalani oleh Cruise, yakni berada di tebing berketinggian 2.000 kaki di Moab, Utah.
Cruise tidak hanya memanjat tebing dengan tangan kosong, tetapi dia melompati dua tebing yang berjarak 15 kaki tanpa apa-apa, selain seutas tali tipis yang menahannya agar selamat.
2. Adegan pisau hampir menusuk mata
Panjat tebing dan lompatan menakutkan bukan satu-satunya aksi sulit yang tersaji di seri kedua Mission: Impossible.
Selain itu, terdapat adegan "knife-to-eye" yang memperlihatkan pisau sungguhan yang didorong dengan kekuatan penuh ke mata Cruise.
Pisau itu hanya berhenti tak sampai satu sentimeter dari bola matanya.
3. Baju metal di Edge of Tomorrow (2014)
Meskipun aksi Tom Cruise di Edge of Tomorrow menegangkan, kostumnya juga tak kalah menantang.
Armor exoskeleton berbahan metal, detail yang biasanya ditambahkan melalui CGI pada pasca produksi.
Cruise memilih mengenakan kostum yang beratnya mencapai 38,5 kilogram itu.
Desainer kostum Pierre Bohanna menjelaskan hal itu kepada Entertainment Weekly.
"Anda harus melihat orang-orang mengalami kesulitan mengenakannya. Meminta orang memakainya saja sudah sulit, apalagi meminta seseorang sepenting Tom Cruise," kata Bohanna.
4. Adegan jet tempur di Top Gun: Maverick
Dalam Top Gun: Maverick ada adegan Tom Cruise mengendalikan jet tempur.
Semua aktor dilatih secara profesional untuk mengemudikan pesawat tempur masing-masing.
"Kami bekerja dengan Angkatan Laut dan Top Gun School untuk merumuskan cara mengambil gambar secara praktis karena jika melakukannya, kami akan terbang dengan F-18," kata Cruise di belakang layar.
5. Lompatan motor di Impossible Dead Reckoning
Tom Cruise menjalani aksi yang sangat berbahaya untuk Mission Impossible 7 di pedesaan Oxfordshire.
Dalam film tersebut, Cruise mengendarai sepeda motor dari rampa lebar, terbang ke udara, dan terjun dengan parasut ke tempat yang aman.
Beberapa hari sebelumnya, seorang pemeran pengganti melakukan adegan yang sama dan berakhir buruk. Sepeda motornya meledak.
Insiden itu tidak menyebabkan cedera, namun sebuah sumber mengatakan itu adalah 'bencana total'.
https://entertainment.kompas.com/read/2022/07/04/222246766/5-aksi-berbahaya-tom-cruise-dalam-film-dari-top-gun-maverick-hingga