NOIR dibentuk oleh agensi Luk Factory dengan sembilan member, yakni Shin Seunghoon, Kim Yeonkuk, Lee Junyong, Nam Yunsung, Kim Siheon, Ryu Hoyeon, Yang Siha, Kim Minhyuk, dan Kim Daewon.
Adapun Kim Yeonkuk, Nam Yunsung, dan Ryu Hoyeon adalah mantan kontestan Produce 101 Season 2.
Berikut profil NOIR.
Latar belakang
Member NOIR mengikuti training berkisar lima bulan hingga delapan tahun sebelum debut.
Nama fandom mereka adalah Lumiere yang berarti cahaya dalam bahasa Prancis.
NOIR berharap fans dapat terus bersama mereka untuk waktu yang lama.
Perjalanan karier
Ketika debut, NOIR merilis mini album Twenty's Noir yang berisi enam lagu.
Lagu utamanya berjudul "Gangsta" dan dibuat video musiknya.
NOIR biasanya comeback setahun sekali hingga dua kali.
Namun, sudah dua tahun mereka tidak merilis karya. Terakhir, mereka meluncurkan mini album Up The Sky pada 27 April 2020 dengan lagu utama "Lucifer".
NOIR juga belum memiliki full album.
Kehidupan pribadi
Berikut tanggal ulang tahun sembilan member NOIR.
Insiden
Video musik "Lucifer" sempat dianggap Kpopers meniru atau plagiat dari video musik "Monster" milik EXO yang rilis tahun 2016.
Mengutip Kpopstarz, seorang fans yang mengklaim mengidolakan kedua boy group tersebut membuat utas di Twitter yang menyandingkan tangkapan layar sejumlah adegan antara "Lucifer" dan "Monster".
Dari adegan meja, pencahayaan, efek, dan skenario, netizen mengklaim bahwa seseorang tidak dapat menyangkal adanya kesamaan.
Namun, kecurigaan fans ini tidak sampai menjadi masalah panjang, hanya ramai di media sosial.
Agensi NOIR dan EXO juga tidak angkat bicara terkait polemik tersebut.
https://entertainment.kompas.com/read/2022/08/23/114555766/profil-noir-boy-group-kpop-yang-kurang-dilirik