Lightstick bisa menambah kemeriahan sekaligus menyemangati para idol ketika sedang tampil di panggung.
Seperti yang baru-baru ini terlihat dalam konser SEVENTEEN World Tour: Be The Sun in Jakarta, venue hall 5 dan 6 ICE BSD menjadi lautan CARATbong (nama lightstick SEVENTEEN).
Di dalam lightstick terdapat "berlian" yang berkilauan sebagai penanda karier SEVENTEEN yang terus bersinar.
Pada bagian pegangannya terdapat ukuran nama SEVENTEEN dan lampu lightstick bisa berganti warna.
Berapa biaya kira-kira yang harus dikeluarkan untuk membeli lightstick SEVENTEEN?
SEVENTEEN Official Lightstik CARATbong versi kedua yang dirilis 2019 dibandrol seharga Rp 700.000 hingga Rp 900.000-an.
Penggemar biasanya membeli melalui marketplace tepercaya atau bisa melalui website resmi Weverse Shop.
Adapun agensi Pledis Entertainment merilis CARATbong sebagai lightstick SEVENTEEN pada 3 Juli 2017.
Kemudian, pada September 2022, Pledis meluncurkan CARATbong versi 2 yang mempunyai pendar cahaya lebih kuat dan desain bodi lebih mewah dari versi pertama.
https://entertainment.kompas.com/read/2022/09/27/121052066/berapa-harga-caratbong-lightstick-seventeen