Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Film-film yang Dibintangi Hugh Jackman

Penampilan perdana Hugh sebagai aktor muncul dalam serial televisi berjudul Law of the Land.

Lima tahun kemudian, Hugh akhirnya melakukan debut di film layar lebar berjudul Paperback Hero.

Sejak saat itu namanya kerap muncul dalam film-film blockbuster Hollywood.

Salah satu peran yang selalu menempel padanya tentu saja adalah Logan atau Wolverine dalam X-Men.

Berikut ini film-film yang dibintangi oleh Hugh Jackman:

Bad Education (2019)

Bad Education menampilkan aksi menawan Hugh Jackman sebagai Dr. Frank Tasone, pengawas distrik sekolah.

Penampilan Hugh di film ini dinilai 93 persen dalam situs film Rotten Tomatoes.

Sayangnya, film tersebut tak mendapatkan perilisan teatrikal karena merupakan produk eksklusif layanan streaming HBO.

The Greatest Showman (2017)

Tak perlu diragukan lagi bahwa The Greatest Showman merupakan salah satu film terbaik dari Hugh Jackman sepanjang kariernya.

Di film ini ia berperan sebagai P.T. Barnum, taipan sirkus yang memulai kariernya dari nol.

Hugh Jackman dituntut untuk bernyanyi dan menari demi film ini.

Hasilnya? The Greatest Showman sukses besar dari segi penjualan ataupun penghargaan.

Eddie the Eagle (2016)

Dikeluarkan dari tim ski Olimpiade, atlet Inggris Michael "Eddie" Edwards (Taron Egerton) akhirnya melakukan perjalanan ke Jerman untuk menguji keterampilannya dalam ski jumping.

Takdir mempertemukannya dengan Bronson Peary (Hugh Jackman), mantan atlet ski jumping yang sekarang bekerja sebagai pengemudi bajak salju.

Terkesan dengan semangat juang Eddie, Peary pun akhirnya bersedia melatihnya bermain ski jumping.

Film ini menunjukkan bakat akting Taron Egerton dan kematangan Hugh Jackman sebagai aktor.

X-Men

Hugh Jackman total tampil dalam sembilan film X-Men sepanjang kariernya.

Kita harus sepakat bahwa beberapa film X-Men yang dibintanginya tak begitu baik.

Namun Hugh Jackman akan tetap hidup sebagai tokoh ikonik Wolverine dalam semesta X-Men.

The Prestige (2006)

Hugh Jackman sedang dalam performa terbaiknya saat menjalani syuting The Prestige.

Anda bisa melihat semangatnya untuk berakting dalam film ini.

Hugh Jackman berperan sebagai seorang pesulap yang bertekad menggagalkan saingannya yang diperankan CHristian Bale.

Film garapan Christopher Nolan ini menghasilkan hampir 110 juta dolar dan menjadi box office.

Prisoners (2013)

Penampilan Hugh Jackman di film Prisoners cukup mencuri perhatian penonton.

Setiap kali muncul, penonton dibuat penasaran apa langkah yang akan diambil selanjutnya.

Di film ini Hugh Jackman berperan sebagai seorang ayah yang putus asa untuk mendapatkan anaknya kembali.

Film arahan sutradara Denis Villeneuve ini wajib Anda saksikan.

Les Miserables (2012)

Berkat Les Miserables, Hugh Jackman memenangkan Golden Globe untuk kategori Best Actor in a Musical or Comedy.

Film ini juga mengantarnya meraih nominasi Oscar pertamanya.

Penampilan Hugh Jackman di film ini menuai banyak pujian dari penonton.

Logan (2017)

Logan adalah puncak dari perjalanan 20 tahun Hugh Jackman sebagai Wolverine.

Logan menampilkan segala sesuatu yang Anda inginkan dari film Hugh Jackman.

Hugh Jackman memadukan karisma dan talenta dramanya untuk menyampaikan rasa kepada para penonton.

 

https://entertainment.kompas.com/read/2022/09/29/125353466/film-film-yang-dibintangi-hugh-jackman

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke