Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil dan Biodata Nita Thalia, Penyanyi Dangdut dengan Lagu Goyang Heboh

Nita Thalia lahir di Bandung pada 10 Oktober 1982 dengan nama asli Nita Yulianti.

Nama Nita Thalia mulai dikenal luas oleh masyarakat setelah albumnya yang bertajuk Kumis meledak di pasaran pada tahun 2000.

Sejak saat itu, Nita selalu aktif berkarya dan merilis album setiap tahun.

Setelah Kumis, Nita Thalia juga merilis album Abdullah, Bang Mandor, Gadis Atau Janda, Goyang Heboh, Rumah Mertua, Dangdut Techno (Maling), Pasdut (Pasukan Dangdut), dan Ga Bisa Bobo.

Kepiawaiannya dalam musik dangdut juga mengantar Nita Thalia menjadi juri Liga Dangdut Indonesia yang tayang di Indosiar.

Selain itu, Nita juga sempat menjadi mentor dalam acara Bintang Pantura 6 dan juri di D'Academy 5.

Diskografi:

  • Kumis (2000)
  • Abdullah (2001)
  • Bang Mandor (2002)
  • Gadis Atau Janda, Duet Eksklusif Bersama Krisna Mukti (2003)
  • Goyang Heboh (2005)
  • The Best Nita Thalia (2005)
  • Rumah Mertua (2006)
  • Dangdut Techno (Maling) (2007)
  • Pasdut (Pasukan Dangdut) (2008)
  • Ga Bisa Bobo (2009/2010)

Acara televisi:

  • Liga Dangdut Indonesia
  • Bintang Pantura 6
  • D'Academy 5

Kehidupan Pribadi

Nita Thalia menikah dengan produser sekaligus manajernya sendiri yang bernama Nurdin Rudythia.

Saat itu, Nita berstatus sebagai istri kedua Nurdin sejak Agustus 2000.

Dari pernikahan ini, Nita dikaruniai seorang anak perempuan bernama Sandrina Salsabila.

Nita Thalia kemudian mengajukan gugatan cerai terhadap Nurdin di Pengadilan Agama Jakarta Utara pada 25 September 2020.

Permohonan cerai itu akhirnya dikabulkan PA Jakarta Utara pada 23 Desember 2010.

https://entertainment.kompas.com/read/2022/10/19/112604666/profil-dan-biodata-nita-thalia-penyanyi-dangdut-dengan-lagu-goyang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke