Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Captain Tsubasa Kalahkan Jerman dengan Dramatis

Tim Samurai berhasil menuntaskan perlawanan Tim Panser dengan skor 2-1.

Kemenangan dramatis itu diraih berkat gol Asano di menit 83.

Jerman yang berusaha menyamakan kedudukan gagal menembus jantung pertahanan Jepang yang bertahan di sisa laga.

Cerita Captain Tsubasa

Kemenangan Jepang melawan Jerman ini juga mengingatkan publik pada cerita Captain Tsubasa.

Captain Tsubasa adalah manga dari Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Yoichi Takahashi pada 1981.

Seri manga ini bercerita tentang perjalanan seorang anak bernama Tsubasa Oozora yang mewujudkan mimpinya menjadi pemain sepak bola terbaik.

Dalam salah satu ceritanya, Captain Tsubasa juga pernah bertemu dengan Jerman dalam pertandingan Piala Dunia U-17.

Pasukan muda Jepang yang diisi pemain-pemain bertalenta seperti Kojiro Hyuga, Ken Wakashimazu, Jun Misugi, Hikaru Matsuyama, dan Tsubasa berhasil melaju ke babak final setelah mengalahkan Italia, Argentina, dan Prancis.

Pada babak final, Jepang harus berhadapan dengan Jerman Barat.

Pertandingan sengit itu dimenangkan oleh Jepang dengan skor 3-2 lewat gol dramatis Tsubasa.

Jadi Kenyataan

Setelah bertahun-tahun, cerita dari Captain Tsubasa ini menjadi kenyataan.

Tim Jepang berhasil mengalahkan Jerman dengan kerja sama yang apik dan mental yang kuat.

Namun perjuangan Jepang untuk melaju ke babak selanjutnya masih cukup berat.

Mereka masih harus berhadapan dengan Kosta Rika dan Spanyol di laga penutup Grup E.

 

https://entertainment.kompas.com/read/2022/11/24/110546666/saat-captain-tsubasa-kalahkan-jerman-dengan-dramatis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke