Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil dan Biodata Aldilla Jelita Istri Indra Bekti

JAKARTA, KOMPAS.com - Aldila Jelita adalah istri presenter Indra Bekti.

Aldilla Jelita berasal dari Malaysia.

Biodata:

  • Nama lengkap: Aldilla Jelita
  • Nama panggilan: Dilla
  • Lahir: Malaysia, 13 Maret 1986
  • Agama: Islam
  • Instagram: @dhila_bekti
  • Keturunan: Belanda dan Arab
  • Jumlah anak: 2

Kehidupan pribadi

Aldilla Jelita dan Indra Bekti menikah tanggal 10 Oktober 2010.

Mereka dikaruniai tingga anak. Dafania Sahira Indrabekti (lahir 2012) dan Anabell Eleanor (2014).

Sebenarnya Aldilla sempat melahirkan seorang anak laki-laki pada 31 Januari 2017, namun bayi tersebut meninggal 30 menit kemudian. Anak ketiga mereka dinamai Kenward Athar Indrabekti.

Isu dan kontroversi

Aldilla mendapat sorotan dari warganet karena menggalang dana untuk pengobatan Indra Bekti.

Sebagian pihak menilai cara ini tidak sesuai dengan citra Indra Bekti sebagai artis.

Indra Bekti mengalami pecah pembuluh darah di kepala pada 28 Desember 2022. Akibatnya, Bekti harus menjalani dua kali operasi.

Menurut Aldilla, biaya yang dikeluarkan sangat besar. Ia mengaku juga menjual tas hingga perhiasan. 

https://entertainment.kompas.com/read/2023/01/04/193318666/profil-dan-biodata-aldilla-jelita-istri-indra-bekti

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke