Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil dan Biodata Difarina Indra, Penyanyi Dangdut Wanita dari Jawa Timur

JAKARTA, KOMPAS.com - Difarina Indra merupakan seorang penyanyi dangdut wanita dari Jawa Timur.

Pemilik nama asli Dewi Indra Farina ini lahir di Tuban, Jawa Timur, pada 20 Desember 1998.

Perjalanan karier

Difarina Indra sudah memulai karier sebagai seorang penyanyi dangdut saat masih muda.

Platform media sosial menjadi tempat Difarina berkarya dan memperkenalkan diri ke publik.

Nama Difarina Indra mulai dikenal publik usai menyanyikan lagu berjudul "Tak Tunggu Balimu" bersama Fendik Adella.

Saat ini Difarina juga tergabung dalam grup musik bernama Adella.

Lagu-lagu cover yang pernah dibawakannya seperti "Bahagia", "Pingal", "Jang Ganggu", "Rembulan Malam", hingga "Lemah Teles" diunggah di kanal YouTube Henny Adella.

Lagu-lagu tersebut berhasil mencuri perhatian penonton akan suara merdu Difarina Indra.

Biodata:

  • Nama asli: Dewi Indra Farina
  • Nama panggung: Difarina Indra
  • Lahir: Tuban, 20 Desember 1998
  • Profesi: Penyanyi dangdut
  • Akun Instagram: @difarina_reall
  • Akun TikTok: @difarina20
  • Akun YouTube: Difarina Official

https://entertainment.kompas.com/read/2023/01/10/132937666/profil-dan-biodata-difarina-indra-penyanyi-dangdut-wanita-dari-jawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke