Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siapa Pengisi Suara Upin dan Ipin?

KOMPAS.com - Upin dan Ipin merupakan sebuah serial animasi populer yang berasal dari Malaysia.

Serial animasi tersebut pertama kali ditayangkan sejak tahun 2006 lalu dan telah memiliki 17 musim hingga saat ini.

Bahkan, animasi itu memiliki 3 nama film yang telah dikeluarkannya sejauh ini, meliputi Upin dan Ipin: Gang - Pengembaraan Bermula, Upin dan Ipin: Jeng, jeng, jeng!, serta Upin dan Ipin: Keris Siamang Tunggal.

Mulanya, kedua karakter Upin dan Ipin disuarai oleh seorang pengisi suara (dubber) yang berasal dari Malaysia bernama Nur Fathia Putri.

Nur Fathia pertama kali mengisi suara Upin dan Ipin sejak tahun 2006 hingga 2009 lalu.

Akan tetapi, pada tahun 2009 Fathia tak lagi mengisi suara karakter Upin dan Ipin berkat keikutsertaannya sebagai pengisi suara BoboiBoy.

Setelahnya, pengisi suara Upin dan Ipin kemudian digantikan oleh seorang gadis bernama Asyiela Putri binti Azhar.

Gadis berkelahiran tahun 2000 tersebut telah memulai kariernya sebagai pengisi suara Upin dan Ipin sejak usianya yang baru saja menyentuh 9 tahun di waktu itu.

Selain menjadi dubber, nyatanya Asyiela juga memiliki bakat menyanyi. Hal tersebut dapat dilihat melalui album berjudul “Seronoknya Raya bersama Upin & Ipin” yang dirilis pada Idul Fitri tahun 2011 lalu.

Hingga saat ini, Asyiela Putri telah mengisi suara kedua karakter tersebut selama lebih dari 14 tahun lamanya.

Bahkan di usianya yang ke-23 pada saat ini, Asyiela masih rutin mengisi suara dari kedua karakter tersebut.

https://entertainment.kompas.com/read/2023/10/24/184452666/siapa-pengisi-suara-upin-dan-ipin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke