Presenter kondang Raffi Ahmad yang hadir sebagai strategic partner & share holder CPCM mengendarai alat berat ekskavator.
Dengan ekskavator, Raffi Ahmad menumpahkan tanah ke dalam kubangan yang telah disediakan sebagai tanda peresmian pembangunan CPCM PIK 2.
Aksi Raffi Ahmad tersebut mengundang tepuk tangan dari tamu undangan yang hadir.
"Jadi kan itu sebagai simbolik saja, peletakan batu pertama, supaya arcade game ini bisa sukses, berkah. Bangkit terus ekonomi Indonesia, bukan cuma di pulau Jawa," kata Raffi Ahmad soal aksinya tersebut.
Raffi Ahmad menyebut, CPCM Indonesia ditargetkan bakal menghadirkan 50 cabang di seluruh Indonesia dalam waktu 2 tahun.
"Dalam dua tahun kami target 50 cabang, semoga segera teralisasi. Arena ini memudahkan keluarga Indonesia mendapatkan hiburan yang berbeda dan kenangan yang baru juga," ungkapnya.
CPCM PIK 2 bekerja sama dengan waralaba film dan animasi populer dunia seperti Marvel, DC hingga Nickelodeon.
"Bedanya, di CPCM PIK 2 ini, kami bekerja sama dengan lisensi DC, Nickelodeon, Marvel, ini yang membedakan kami, memiliki nilai lebih. Jadi selain keluarga bisa senang menghabiskan waktu, main games, mereka bisa mengumpulkan poin, menukar dengan barang berlisensi tersebut," ujar Raffi Ahmad.
CPCM PIK 2 ditargetkan bakal rampung pada Maret 2024 mendatang dan mulai beroperasi.
https://entertainment.kompas.com/read/2023/12/13/202959766/resmikan-pembangunan-cow-play-cow-moo-raffi-ahmad-kendarai-ekskavator