Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesian Idol: Yang Bersinar, yang Berkasus

Kompas.com - 12/10/2010, 12:51 WIB

2. Januarisman (Aris), pemenang Indonesian Idol 2008 From Zero to Hero, begitulah kira-kira ungkapan untuk menggambarkan sosok Januarisman atau biasa disapa Aris Idol. Pria kelahiran Jakarta, 25 Januari 1985, ini awalnya adalah seorang pengamen yang mencari peruntungan di kereta listrik Jabodetabek dan Terminal Kampung Melayu.

Ia datang bukan dari keluarga berada. Namun, usahanya untuk menaklukkan kegetiran hidup ia jajaki lewat ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Suaranya lumayan oke. Namun, tak bisa dimungkiri, kisah getir hidupnya cukup memberi andil memengaruhi dukungan publik untuk mengantarkannya menjadi sang bintang. 

Pamor sebagai jawara Indonesian Idol yang telah direngkuhnya ternyata tak membuahkan kebahagiaan bagi istrinya, Rosillia Octo Fany, perempuan yang dia nikahi pada 22 September 2007.

Aris dianggap telah silau dengan ketenaran. Fany mengklaim telah mendaftarkan gugatan cerai kepada Pengadilan Agama (PA) Bekasi pada 26 November 2008 lantaran telah memergoki suaminya selingkuh dengan perempuan lain. Tak hanya itu, Aris juga dituding kerap melakukan tindakan kekerasan terhadap dirinya.  

Ayah dari Mocalist Rasya Fatiruwllah itu sempat menjalani sidang. Namun, ia meminta maaf dan memilih rujuk kembali. Sayang, akibat peristiwa tersebut, nama besar Aris langsung saja melorot. Namanya bahkan kini kian tak terdengar.  

3.  Sammy "Kerispatih", peserta Indonesian Idol Namanya sebagai vokalis justru melejit ketika ia menjadi vokalis grup band Kerispatih. Ia memang bukan finalis di ajang Indonesian Idol. Namun, talentanya sudah tercium oleh Indra Lesmana yang saat itu merupakan salah satu juri di   ajang tersebut.

Sayang, ia justru memilih undur diri dari ajang tersebut dan menerima tawaran untuk menjadi vokalis Kerispatih. Suaranya yang berkarakter membuat nama Sammy kian dikenal.

Sosok Sammy juga dikenal sebagai vokalis yang flamboyan dan suka gonta-ganti pasangan. Pemilik nama Hendra Samuel Simorangkir ini justru membuat berita heboh ketika ia tertangkap terkait kepemilikan sabu.

Cukup lama jadi incaran polisi, Sammy akhirnya digerebek pada Selasa (2/2/2010) pukul 02.30. Sammy diciduk di kamar kosnya di Jalan Pedurenan Sawit No 62, kamar A5, Setiabudi, Jakarta Selatan. Dari tangan Sammy, polisi mengamankan satu paket sabu dan sebuah alat isap (bong). Saat kejadian, ia juga ditemani seorang perempuan bernama Regina Andriani yang diyakini sebagai kekasihnya.

Regina lolos dari jeratan hukum, sementara Sammy, selain harus menerima pemecatan dari Kerispatih, juga harus meringkuk di penjara. Dalam amar putusan pada Kamis (15/7/2010), Ketua Majelis Hakim Pengadilan Jakarta Pusat, Syarifuddin, memvonis Sammy satu tahun penjara potong masa tahanan.  

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com