Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menerbitkan Buku Karya Sendiri

Kompas.com - 02/11/2010, 03:19 WIB

Kedua, naskah dikemas secara populer. Itu sebabnya KPG menerbitkan naskah bergambar, komik, dan kartun agar persoalan pelik jadi mudah dipahami. Bila naskah teks (tidak bergambar), teks itu harus terbaca dan jelas.

Setelah itu, syarat berikutnya adalah naskah seyogianya berpeluang diterima pasar.

Agar sebuah naskah bisa terbit, Candra Gautama, Redaktur KPG, menambahkan, yang terutama adalah mutu naskah itu sendiri, baik fiksi maupun nonfiksi.

Naskah bisa dikirim kepada redaksi penerbit dalam bentuk soft copy lewat e-mail atau hard copy. Redaksi akan menilai apakah satu naskah layak atau tidak untuk diterbitkan.

Jika ditolak, redaksi akan memaparkan alasan mengapa naskah ditolak. Jawaban biasanya via e-mail.

Nah, di antara kedua kategori tersebut, biasanya terdapat naskah menarik, tetapi penulisannya jelek. Untuk naskah semacam ini, redaksi penerbitan lalu menjadi mitra diskusi penulis.

”Redaksi akan mengatakan oke, naskah Anda bisa diterbitkan asal bagian ini-itu ditambah, dibuang, atau diperbaiki. Si penulis sendiri yang memperbaiki naskahnya. Naskah kategori ini bisa bolak-balik perbaikannya antara penulis-editor,” kata Candra Gautama.

Menerbitkan sendiri

Jika kita enggak mau ribet dengan persyaratan yang diajukan penerbit, kita bisa menerbitkan buku kita sendiri. Sekarang ini penerbitan indie sudah banyak dilakukan.

Contohnya, Andrei Budiman, mahasiswa Akademi Komunikasi Indonesia Yogyakarta, yang menerbitkan sendiri novelnya, Travellous, juga traveller Nancy Margaretha dengan bukunya Backpacking Modal Jempol-Jelajah Eropa Rp 500.000-an per Bulan, dan aktivis lembaga swadaya masyarakat (LSM) Hartono Rakiman lewat bukunya Mabuk Dollar di Kapal Pesiar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com