Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Lho, Film-film yang Diyakini Laris pada Tahun Ini

Kompas.com - 28/03/2011, 14:46 WIB

Meski tanpa Megan Fox, film ini kembali akan menggelar aksi-aksi spektakuler dan efek sinematografi canggih lebih dashyat dari dua film sebelumnya. Jadi bersiaplah saksikan kehebatan robot Optimus Prime, Bumble Bee, Iron Hide, Ratchet, Sides Wipes, Megatron, Starscream, dan Soundwave berjibaku dalam film ini.

7. Captain America "The First Avenger" (Agustus 2011): Chris Evans pemeran manusia api dalam film Fantastic Four akan berperan sebagai Steve Rogers alias Captain America. Kisah ini menampilkan setting tahun 1940-an, dimana Steve Rogers, seorang prajurit yang tidak bisa turun ke medan perang untuk melawan Nazi karena fisiknya dianggap tidak layak, diminta untuk menjalani sebuah program rahasia militer yang dapat mengubah dirinya menjadi manusia super.

8. Spy Kids 4 "All The Time in the World" (Agustus 2011): Jessica Alba akan berperan sebagai Marissa Cortez Wilson (Jessica Alba), mantan agen rahasia yang menikah dengan reporter televisi pemburu agen mata-mata terkenal Wilbur (Joel McHale) dan ibu tiri dari dua anak kembar yang sangat cerdas Rebecca (Rowan Blanchard) dan Cecil (Mason Cook) dalam film Spy Kids 4 yang disutradarai oleh Robert Rodriguez. Jeremy Piven yang berperan sebagai tokoh antagonis dalam film ini mengancam akan mengambil alih bumi dan menghentikan waktu.

Marissa dipanggil oleh Markas Besar OSS untuk mencegah aksi kejahatan tersebut dengan didampingi Carmen (Alexa Vega) dan adiknya Juni Cortez (Daryl Sabara), anggota Spy Kids yang sudah beranjak remaja.

9. Mission Impossible 4 "Ghost Protocol" (Desember 2011): Aktor tampan Tom Cruise kembali akan membintangi film kolosal Mission Impossible IV, yang rencananya akan ditayangkan perdana oleh Paramount Pictures pada 6 Desember 2011. Pada film yang gambarnya diambil di Dubai, Praha, dan Kanada ini Tom akan didampingi artis pendukung seperti Jeremy Renner dan Paula Patton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com