Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Michella Wiriahardja: Paduan Kelembutan dan Kekuatan

Kompas.com - 15/09/2011, 21:31 WIB

Di Indonesia, sejumlah proyek besar telah menantinya. Setelah bergabung dalam bisnis keluarga di bidang properti, Michella menjadi manajer proyek pembangunan resor mewah di Bali.

Mengapa masih memilih Bali yang sudah sesak dengan hotel dan resor? ”Demand-nya masih tinggi dalam dua tahun terakhir. Dari Taipei, misalnya, sudah ada penerbangan langsung ke Bali dan selalu penuh. Lokasi resor ini pun di Jimbaran, di kawasan yang sudah lama tidak ada pembangunan hotel baru,” kata perempuan yang menangani hampir semua tahap pembangunan, mulai dari proses tender, pemeriksaan dokumen, penganggaran, sampai pembangunan fisik di lapangan, ini.

Selain resor, ia juga menjadi koordinator teknis untuk pembangunan sejumlah perumahan sederhana di Jakarta. Dengan bantuan teknologi tinggi, kualitas rumah tipe sederhana bisa lebih baik karena ada efisiensi biaya dan waktu.

”Misalnya untuk akses jembatan ke lokasi pembangunan, kami coba menggunakan gorong-gorong besar sehingga dalam sehari atau dua hari akses jalan sudah bisa dilewati. Ini efisiensi biaya dan waktu. Juga untuk plester dinding, kami gunakan brand yang sama dengan yang digunakan di rumah mewah. Jadi, rumah sederhana tidak harus jelek,” ujarnya.

Dengan segala karunia yang dimiliki, Michella punya keinginan untuk membaginya dengan mereka yang kurang beruntung. ”Tentunya bukan sekadar donasi, melainkan yang betul-betul terlibat. Saya tertarik di bidang edukasi, mungkin dalam bentuk sekolah,” katanya.

Sekolah made in mbak insinyur....

Michella Wiriahardja
• Lahir: 3 November 1984
• Ayah: Richard Wiriahardja
• Ibu: Maria Tulolo
• Pendidikan:
- Lulus dari Universitas British Columbia di bidang Teknik Sipil dengan pujian
• Karier
- Direktur PT Ristia Bintang Mahkotasejati (2010-sekarang)
 - Structural Engineer di Hatch Mott MacDonald (2008-2010)

(Myrna Ratna)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com