Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arti Penting China bagi "Iron man"

Kompas.com - 20/04/2013, 09:11 WIB
13664178281149250580
Robert Downey Jr melayani permintaan tanda tangan penggemarnya di Beijing, 6 April 2013 (imnotobsessed.com)

Walt Disney dengan Marvel Studio-nya itu layak berjuang khusus untuk filmnya itu di China. Karena pemerintah China sangat ketat dalam memberi izin tayang untuk film-film asing di negaranya. Padahal pendapatan box office film-film Hollywood di China adalah yang terbesar di luar Amerika Serikat, mengalahkan Jepang.

Penduduk China yang telah mencapai lebih dari 1,4 miliar jiwa tentu merupakan pasar yang sangat menjanjikan. Satu persen saja penduduknya menonton Iron Man 3, berarti sama dengan 14 juta penonton. Tinggal dikalikan saja berapa harga karcisnya.

Pemerintah China memberlakukan beberapa peraturan yang ketat untuk film-film asing demi melindungi film-film bangsanya sendiri. Di antaranya berlaku pembatasan kuota film asing per tahun yang boleh tayang di China. Saat ini kuotanya adalah 34 film asing per tahun.

Kuota itu bisa tidak berlaku apabila sedikitnya sepertiga dari pemeran di dalam film asing tersebut melibatkan aktor/aktris China, dan mengambil lokasi setting di tempat-tempat terkenal di China, menampilkan budaya China, dan pihak studio asing itu berkolaborasi dengan perusahaan hiburan/film China.

Oleh karena itulah demi Iron Man 3 bisa langsung lolos diputar di China, Marvel Studio menyisiatinya dengan cara itu. Membuat Iron man 3 versi China dengan melibatkan dua aktor/aktris China, Wang Xueqi dan Fan Bing Bing, setting di beberapa tempat eksostis di China, dan menggandeng sebuah perusahaan  hiburan, distribusi terbesar di China,  DMG Entertainment.

DMG Entertainment juga akan menjadi co-producer khusus untuk Iron Man 3 versi China, sehingga semakin mempermudah film itu diizinkan diputar di seluruh China.
Disney melalui Marvel Studio akan menjadikan Iron Man 3 sebagai batu loncatan bisnis raksasanya di China di masa depan. Mereka juga menyatakan tidak akan berhenti sampaii di iron Man 3 saja. Karena akan ada film-film berikutnya yang dibuat versi China-nya juga.

Strategi ini tidak lepas dari strategi bisnis Walt Disney merapat ke China, karena mereka juga saat ini sedang membangun taman bermain dan resort di Shanghai, Disneyland, yang akan menjadi salah satu Disney Land terbesar di dunia. Rencananya Disneyland dan resort Shanghai akan dibuka pada Desember 2015.

Di Indonesia, yang diputar adalah Iron Man 3 versi internasional.

Berikut adalah trailer Iron Man 3 versi internasional (pertama) dan versi China-nya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com