Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbagi Keceriaan dalam Konser DARR

Kompas.com - 16/06/2013, 21:54 WIB
Irfan Maullana

Penulis

Woro tak sendiri, keponakan penyanyi sinden kenamaan Sruti Respati itu memanggil Ari dan Dian untuk berkolaborasi. "Selamat malam semua, aku Woro, senang banget nyanyi di sini malam ini. Berikutnya aku pengin nyanyi tentang ibu. Biar enggak sendiri aku panggil teman aku, Dian sama Ari. Temani aku yuk," ujar Woro sebelum lagu-lagu "Ambilkan Bulan Bu", "Kasih Ibu", dan "Untuk Mama" silih berganti dinyanyikan Dian dan Ari.

Usai kolaborasi itu, sebuah bunga melati besar perlahan-lahan memekar dan memunculkan sosok Kanya yang menyajikan "Melati Suci" dengan iringan permainan bas Barry Likumahuwa sebelum Sensen mengentak di lagu "Apanya Dong" bersama vokalis Titiek Puspa yang ditampilkan dalam video mapping.

Tentu saja suasana makin meriah ketika Sensen mengundang vokalis Sandhy Sondoro untuk menyanyikan lagu "Diobok-Obok", dan "Papa Mama Marah" yang masing-masing mendapat sentuhan aransemen blues dan rock. Setelahnya, atmosfer Konser DARR kembali adem begitu Boy Sopranos mengajak penonton bernyanyi bersama dalam "Damai Bersamamu".

Tanpa terasa dua jam pertunjukan sudah dilalap. Namun, Konser DARR masih menyisakan Naomi, Rara, dan Dea yang tergabung dalam Aorea. Penampilan mereka yang mampu memecah tiga suara langsung disambut riuh penonton ketika menyanyikan lagu "You're "Beautiful" bersama vokalis Dira Sugandi, sebelum dilanjutkan dengan lagu "Senyum Semangat" lalu dituntaskan dengan bernyanyi bersama lagu "Jangan Remehkan". 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com