LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Peraih Oscar Denzel Washington kembali tampil di Broadway dalam drama garapan Lorraine Hansberry, A Raisin in the Sun.
Washington terakhir tampil di Broadway melalui drama August Wilson, Fences, untuk perannya itu dia meraih penghargaan Tony Award pada 2010.
Dia mengatakan drama tersebut akan mulai digelar di Broadway pada Maret tahun depan. "Saya mencoba untuk mengimbangi istri saya," kata Washington, 58 tahun, "Istri saya telah berperan dalam teater lebih banyak dibanding saya."Washington menyampaikan komentarnya itu dalam acara penayangan perdana film terakhirnya, 2 Guns.
Ditemani Istrinya, Pauletta, Washington mengatakan pasangan itu akan ke North Carolina untuk menghadiri National Black Theatre Festival. "Saya ingin mencari waktu sehari untuk bernyanyi," kata Washington sambil tertawa kepada istrinya.
'Saya dapat bernyanyi. Saya dapat menyanyi.... di kamar mandi," tambah dia.
Washington tidak mengungkapkan perannya dalam A Raisin in the Sun.
Aktor, yang sebelumnya menggambarkan teater sebagai cinta pertamanya itu, tampil dalam sebuah produksi Shakespeare, Richard III pada 1990, dan memerankan Marcus Brutus dalam Julius Caesar di Broadway pada 2005.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.